Minyak Alami, Bahan Terbaik untuk Bersihkan Maskara Waterproof

15 April 2018 12:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi memakai maskara. (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi memakai maskara. (Foto: Pixabay)
ADVERTISEMENT
Untuk Anda penggemar makeup waterproof, pasti paham soal betapa sulitnya membersihkan sisa maskara yang menempel pada bulu mata. Sesuai namanya, maskara waterproof memang dibuat dengan formula khusus yang anti air dan menempel erat pada bulu mata.
ADVERTISEMENT
Namun sayangnya, sifat waterproof dari maskara ini bisa jadi pedang bermata dua. Maskara waterproof seringkali membandel dan sulit untuk dibersihkan.
Padahal, maskara yang tidak dibersihkan dengan baik bisa mendatangkan efek buruk pada bulu mata. Bulu mata berpotensi mudah patah dan rontok.
Oleh karenanya, penting untuk membersihkan sisa maskara dengan maksimal hingga ke akarnya. Anda tentunya tak ingin mengalami kebotakan bulu mata, bukan?
Karena sifat maskara yang waterproof, tak ada cara yang lebih baik selain membersihkannya menggunakan minyak.
Karena membersihkan maskara menggunakan micellar water biasa akan jauh lebih sulit dan buang waktu. Selain itu, Anda juga harus menyeka mata lebih keras untuk mengangkat seluruh sisa maskara. Dan jika dilakukan secara terus menerus, hal ini bisa mempercepat timbulnya kerutan dan garis halus pada area kantung mata.
ADVERTISEMENT
Anda bisa menggunakan aneka minyak alami. Seperti minyak zaitun, kelapa, dan jarak. Untuk Anda yang ogah ribet, menggunakan baby oil yang banyak dijual di supermarket juga bisa dilakukan.
Minyak zaitun (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Minyak zaitun (Foto: Thinkstock)
Cara menggunakannya juga sangat mudah. Anda hanya perlu membubuhkan minyak secukupnya pada kapas makeup, lalu tempelkan pada bulu mata.
Diamkan kapas selama beberapa saat, lalu usap hingga bersih. Maskara pun dijamin menempel pada bulu mata dalam sekali usap. Ulangi beberapa kali, hingga maskara terangkat sempurna dan tak ada lagi sisa yang menempel pada kapas.
Selamat mencoba!