news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Novita Yunus Bawa Pesona Batik Eco Print ke Italia

23 September 2017 10:33 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Novita Yunus Pamerkan Batik di Italia (Foto: Dok. KBRI Roma)
zoom-in-whitePerbesar
Novita Yunus Pamerkan Batik di Italia (Foto: Dok. KBRI Roma)
ADVERTISEMENT
Sekali lagi Novita Yunus berhasil mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional. Beberapa waktu lalu, pemilik lini fashion Batik Chic ini berhasil memamerkan busana rancangannya di Amazon India Fashion Week Autumn/Winter 2017.
ADVERTISEMENT
Koleksi batik bertajuk Bumi Langit rancangan Novita berhasil memukau seluruh mata yang menyaksikan. Yang menjadikan koleksi batik ini spesial adalah proses pembuatannya yang sangat alami, yaitu menggunakan metode eco print.
"Teknik eco print sendiri merupakan teknik mereplika daun-daun ke dalam tekstil," jelas Novita saat berbincang dengan kumparan (kumparan.com) beberapa waktu lalu. Istilah sederhananya, Novita menciptakan corak batik dengan menggunakan daun yang dikukus pada kain sutra yang ada.
Daun tersebut akan meninggalkan corak unik yang tiada duanya di dunia. Selanjutnya, barulah kain tersebut disulapnya menjadi koleksi busana yang indah.
"Siluet rancangannya sendiri akan lebih loose, banyak sekali kaftan, banyak sekali palazo," beber Novita.
Tak berhenti di India, desainer kenamaan Tanah Air ini kembali melebarkan sayapnya dengan menjangkau Italia. Sejatinya, ini merupakan kali ketiga Batik Chic unjuk karya di negara cantik ini.
ADVERTISEMENT
Novita memamerkan koleksi Eco Fashion Bumi Langit dan Batik Jambi yang anggun. Dalam kesempatan kali ini, perempuan yang dulunya berprofesi sebagai banker itu bekerja sama dengan KBRI Roma. Batik Chic akan bertolak mengunjungi tiga kota, yaitu San Polo D'Enza, Florence, dan Roma.
Pagelaran busana dengan bertema Indonesia ini digelar pada 21 September, tepat saat Hari Perdamaian Internasional. Ini merupakan bagian dari Pekan Budaya Indonesia (Settimana Cultura Indonesiana) yang digelar mulai 21 hingga 29 September 2017.
Esti Andayani, Duta Besar RI untuk Italia, berpendapat bahwa peragaan ini memiliki peran besar bagi pelestarian budaya Indonesia. Ia juga mengaku amat senang karena bisa memperkenalkan kekayaan budaya Indonesia di kancah Internasional dengan lebih baik lagi.
ADVERTISEMENT
Dalam acara ini, WNI yang tinggal di sekitar San Poli D'Enza pun datang meramaikan dan berkontribusi. Mereka membantu menghidangkan aneka kuliner khas Indonesia, seperti nasi goreng dan kue dadar gulung. Super lezat!