Rekomendasi kumparan: 5 Buku Relaksasi untuk Dibaca saat Akhir Pekan

8 September 2018 12:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rekomendasi kumparan: 5 Buku tentang untuk Dibaca saat Akhir Pekan (Foto: Amazon, GOOP)
zoom-in-whitePerbesar
Rekomendasi kumparan: 5 Buku tentang untuk Dibaca saat Akhir Pekan (Foto: Amazon, GOOP)
ADVERTISEMENT
Akhir pekan adalah waktu yang tepat untuk membaca buku. Jika Anda tertarik untuk tahu lebih banyak mengenai diet yang sehat, atau bagaimana membuat produk kecantikan dan spa alami, berikut kami berikan 5 rekomendasi buku yang tepat untuk Anda baca di akhir pekan ini.
ADVERTISEMENT
1. Ketotarian: The (Mostly) Plant-based Plan to Burn Fat, Boost Your Energy, Crush Your Cravings, and Calm Inflammation - Will Cole
Ketotarian: The (Mostly) Plant-based Plan to Burn Fat, Boost Your Energy, Crush Your Cravings, and Calm Inflammation - Will Cole (Foto: Amazon)
zoom-in-whitePerbesar
Ketotarian: The (Mostly) Plant-based Plan to Burn Fat, Boost Your Energy, Crush Your Cravings, and Calm Inflammation - Will Cole (Foto: Amazon)
Sebagian orang khususnya para vegetarian, merasa kesulitan untuk melakukan diet keto karena mereka lebih memilih mengkonsumsi makanan selain daging atau makanan lain yang mengandung lemak dan protein.
Dalam buku Ketotarian ini, terdapat 75 resep masakan yang bisa dikonsumsi oleh Anda yang sedang melakukan diet keto. Bedanya dengan yang lain, resep-resep yang ada di buku ini sangat ramah bagi para pencinta makanan vegan dan para vegetarian, atau bahkan bagi Anda yang ingin menambahkan banyak sayur dalam menu diet keto Anda.
2. GOOP Clean Beauty - The Editors of GOOP
GOOP Clean Beauty - The Editors of GOOP (Foto: GOOP)
zoom-in-whitePerbesar
GOOP Clean Beauty - The Editors of GOOP (Foto: GOOP)
Dalam buku ini, editor situs lifestyle & wellness GOOP berbagi tentang berbagai kiat dan rekomendasi terbaik seputar resep detoks favorit, perencanaan olahraga, dan tata rias rambut serta wajah. GOOP adalah panduan yang wajib dimiliki oleh perempuan.
ADVERTISEMENT
Buku ini menghadirkan lebih dari 100 beauty photo dan serangkaian tanya jawab dari tim kontributor ahli di GOOP. Mereka memberi penjelasan tentang pentingnya diet, tidur, olahraga, dan produk kecantikan yang bersih, sekaligus memberikan tips untuk mendapatkan kulit dan rambut yang sehat dan bercahaya, serta bagaimana caranya bisa menemukan inner beauty Anda.
3. Clean Beauty - Dominika Minarovic
Melalui buku ini, perusahaan kecantikan, Clean Beauty Co, memberikan Anda berbagai cara dan resep rahasia untuk membuat produk kecantikan sendiri di rumah.
Bagi para perempuan, terutama Anda yang tidak ingin menghabiskan banyak uang untuk membeli produk-produk kecantikan yang mahal, buku ini patut Anda jadikan kitab DIY beauty.
Di dalamnya Anda bisa belajar bagaimana membuat body scrub dari kopi atau berendam dengan air susu dan kelapa untuk meregangkan otot tubuh setelah seharian beraktivitas.
ADVERTISEMENT
4. Spa Apothecary: Natural Bath & Beauty Recipe - Stacie McArtur
Jika Clean Beauty memberikan ilmu DIY produk kecantikan, maka Anda harus melengkapi skill DIY Anda dengan membuat sendiri produk-produk untuk spa hingga perawatan rambut.
Yang Anda perlukan hanya sedikit usaha untuk memasak bahan-bahan alami, dan buku Spa Aphotecary ini. Buku ini bisa membantu menghindarkan kulit dan tubuh Anda dari zat aditif kimia yang terdapat pada produk-produk yang dijual di pasaran. Pastikan Anda membaca sampai habis buku ini, baru siapkan diri untuk berbelanja berbagai bahan alami sebagai langkah utama cantik alami dari luar maupun dari dalam.
5.Handmade Spa: Natural Treatments to Revive and Restore - Juliette Goggin
Dua ahli kosmetik Juliette Goggin dan Abi Righton akan memandu Anda dalam menciptakan spa rumahan yang setara dengan spa di tempat-tempat mewah melalui buku ini.
ADVERTISEMENT
Mereka menunjukkan kepada Anda bagaimana cara mengubah rumah menjadi tempat peristirahatan yang tenang dan santai.
Mengkombinasikan antara aroma dan suasana, Juliette dan Abi memilih resep dengan bahan-bahan yang mengandung citrus yang dipercaya dapat menyegarkan tubuh.
Selain itu, bahan seperti jahe, kayu manis, lavender dan camomile juga bisa menjadi pilihan aroma terapi yang menenangkan. Setelah membaca buku ini, pastikan diri Anda siap untuk menikmati spa mewah di rumah tanpa mengeluarkan banyak biaya.