Throwback: 7 Kontroversi yang Gemparkan Dunia Mode di 2017

21 Desember 2017 15:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kontroversi fashion sepanjang 2017 (Foto: Instagram/@bellah.diary & @anniesahasibuan)
zoom-in-whitePerbesar
Kontroversi fashion sepanjang 2017 (Foto: Instagram/@bellah.diary & @anniesahasibuan)
ADVERTISEMENT
Akhir 2017 sudah di depan mata.
Jika menengok kembali pada perjalanan selama 12 bulan terakhir, ada banyak kejadian tak terduga yang menghiasi dunia mode. Mulai dari kabar baik berisi prestasi, hingga kontroversi yang menggegerkan industri fashion.
ADVERTISEMENT
Apakah kamu termasuk salah satu yang setia mengikuti perkembangan industri mode?
Jika ya, kumparan (kumparan.com) sudah merangkum sederet kontroversi mode mengejutkan yang tejadi sepanjang 2017. Baik dari dalam maupun luar negeri.
Kilas balik sejenak, yuk!
1. Penggelapan Dana Haji Anniesa Hasibuan
Infografis Nilai Korupsi Anniesa Hasibuan  (Foto: Bagus Permadi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Infografis Nilai Korupsi Anniesa Hasibuan (Foto: Bagus Permadi/kumparan)
Pada Agustus 2017, Indonesia dikejutkan oleh kasus penggelapan dana haji oleh First Travel. Agen perjalanan yang dimiliki oleh pasangan Andika Surachman dan desainer hijab Anniesa Hasibuan.
Anniesa diduga menggelapkan Rp 550 miliar dana jemaah haji menggunakan jasa travelnya. Uang tersebut dipakai untuk membiayai liburan dan gaya hidup Anniesa yang super mewah.
Dalam industri mode, kiprah dan prestasi Anniesa sebagai desainer masih dipertanyakan banyak orang. Bahkan oleh rekan sesama desainer sendiri.
ADVERTISEMENT
Tanpa diduga, Anniesa yang terhitung 'anak bawang' mendadak mengukir prestasi dengan tampil sebagai desainer hijab Indonesia pertama yang tampil di New York Fashion Week September 2016 lalu.
Demi menembus panggung NYFW, Anniesa dikabarkan menghabiskan dana mencapai US$ 200.000 atau Rp 2,6 miliar. Inilah yang membuat seluruh pengamat mode dan korban merasa panas terhadap bos First Travel ini. Kini, butik mewah Anniesa yang terletak di Kemang masih disegel polisi.
2. Sapto Djojokartiko & Hian Tjen Dituduh Plagiat
Magellani, Hian Tjen Couture 2017-2018 Collection (Foto:  Tim Muara Bagja)
zoom-in-whitePerbesar
Magellani, Hian Tjen Couture 2017-2018 Collection (Foto: Tim Muara Bagja)
Di tahun ini, berita kurang mengenakkan menerpa dua desainer ternama Tanah Air, Hian Tjen dan Saptio Djojokartiko. Pasalnya, keduanya dituduh plagiat lantaran memiliki koleksi busana yang mirip dengan rumah mode internasional.
Salah satu koleksi S/S 2018 rancangan Sapto dianggap mirip dengan gaun lansiran rumah mode Valention Garavani Spring 2016. Sedangkan gaun Hian Tjen Couture 2017 disandingkan dengan Dior Couture 2017.
ADVERTISEMENT
Baik Hian Tjen maupun Dior, keduanya sama-sama menampilkan gaun tulle dengan kemiripan luar biasa. Bagaimana pendapat kamu terkait hal ini?
3. Malfungsi Gaun Bella Hadid
Bella Hadid di Cannes Film Festival 2017. (Foto: Instagram @bellah.diary)
zoom-in-whitePerbesar
Bella Hadid di Cannes Film Festival 2017. (Foto: Instagram @bellah.diary)
Saat berjalan di karpet merah, Bella Hadid memang dikenal sebagai sosok yang senang tampil seksi. Adik bungsu dari Gigi Hadid ini hampir selalu tampil mengenakan gaun dengan belahan tinggi.
Namun, nasib kurang beruntung sempat menghampiri Bella saat menghadiri Festival Film Cannes 2016. Gaun super seksi rancangan Roberto Cavalli itu tak sengaja tersibak dan memamerkan apa yang ada di baliknya.
Gaun satin tersebut memang memiliki belahan tinggi yang jatuh di atas paha. Sontak, peristiwa ini langsung tersebar dan viral di media sosial. Poor Bella!
4. Ming Xi Terjatuh di VS Show 2017
Ming Xi terjatuh di VS Show 2017  (Foto: Instagram/@tae_kantana dan @yangzhao1106)
zoom-in-whitePerbesar
Ming Xi terjatuh di VS Show 2017 (Foto: Instagram/@tae_kantana dan @yangzhao1106)
Masih segar di ingatan, momen kikuk saat Ming Xi terjatuh di panggung Victoria's Secret Fashion Show 2017. Supermodel asal Republik Rakyat Tiongkok ini tak sengaja terpeleset saat berjalan di atas panggung yang licin.
ADVERTISEMENT
Kala itu, Ming Xi tampil mengenakan busana dengan jubah yang panjang. Untungnya dengan sigap, Gizele Oliveira datang menolong Ming Xi untuk berdiri dan menyelesaikan catwalknya.
5. Kendall Jenner Jadi Fashion Icon 2017
Kendall Jenner jadi Fasion Icon of the Decade (Foto: Instagram/@kendalljenner)
zoom-in-whitePerbesar
Kendall Jenner jadi Fasion Icon of the Decade (Foto: Instagram/@kendalljenner)
Pada September 2017, Kendall Jenner dianugerahi gelar sebagai Fashion Icon Of The Decade oleh Fashion Media Awards. Kendall menerima penghargaan tersebut saat berjalan di New York Fashion Week 8 September lalu.
Kejadian ini akhirnya menimbulkan perdebatan sengit dalam industri mode. Banyak orang mempertanyakan kepantasan Kendall menerima penghargaan tersebut.
Kendall dinilai masih terlalu 'hijau' dan belum layak dijadikan sebagai ikon mode abad ini. Bagaimana pendapat kamu?
6. Melania Trump Kenakan Heels di Bencana Texas
Melania Trump memakai sepatu heels (Foto: REUTERS/Carlos Barria)
zoom-in-whitePerbesar
Melania Trump memakai sepatu heels (Foto: REUTERS/Carlos Barria)
Badai dan banjir menerjang Harvey, Texas, pada Agustus lalu. Bencana alam ini sontak membuat Presiden AS Donald Trump dan sang FLOTUS, Melania Trump, turun langsung ke lokasi bencana.
ADVERTISEMENT
Namun, bukan aksi heroik ini yang menarik perhatian dunia. Melainkan sepatu hak tinggi yang dikenakan Melania saat membantu korban banjir. Melania nampak melenggang mengenakan stiletto sembilan sentimeter lansiran Manolo Blahnik.
Gara-gara sepatu ini, Melania sukses menuai kritikan tajam dari seluruh dunia. Pemilihan busana sang FLOTUS dinilai tak pantas dan 'kurang peka' terhadap korban banjir.
7. Marc Jacobs, Sophie Theallet, hingga Tom Ford Tolak Dandani Melania Trump
Kemenangan Trump pada pemilu AS pada 2016 lalu menuai berbagai reaksi. Ada yang senang, namun ada juga yang tidak.
Dari dunia mode sendiri, terdapat beberapa desainer kelas dunia yang mengambil sikap keras. Sophie Thhealet, Marc Jacobs, dan Tom Ford dengan tegas menolak untuk mendandani sang FLOTUS, Melania Trump.
Topi Make America Marc Again. (Foto: Instagram @marjacobs )
zoom-in-whitePerbesar
Topi Make America Marc Again. (Foto: Instagram @marjacobs )
Bahkan, Sophie sampai mengeluarkan surat pernyataan khusus terkait sikapnya ini. Ia menyatakan bahwa sikap Trump tak sejalan dengan nilai-nilai yang dianutnya.
ADVERTISEMENT
Marc Jacobs bahkan sampai mengeluarkan topi khusus yang ditujukan untuk menyindir Trump.