news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Apple Digugat Karena Promosi yang Dianggap Bohong

27 Juni 2018 19:45 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Apple Watch Series 3. (Foto: Astrid Rahadiani Putri/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Apple Watch Series 3. (Foto: Astrid Rahadiani Putri/kumparan)
ADVERTISEMENT
Dean Lubaki (21) menggugat Apple atas kata-kata yang digunakan untuk pemasaran Apple Watch. Ia menganggap Apple telah berbohong dengan mempromosikan Apple Watch yang tahan goresan, karena ia mengaku perangkat itu tetap tergores.
ADVERTISEMENT
Lubaki mengaku Apple Watch yang dimilikinya benar-benar rentan terhadap goresan dan noda. Apple Watch yang ia beli adalah model keramik 42 milimeter Milanese Loop pada September lalu.
Lubaki menemukan fakta bahwa magnet di bagian belakang Apple Watch saling bergesekan dengan bagian magnetik dari tali Milanese Loop, sehingga menyebabkan timbul goresan di badan perangkat.
“Fakta bahwa bagian belakang Apple Watch menarik Loop dan menciptakan abrasi tanpa adanya tindakan dari konsumen adalah cacat desain. Abrasi yang sama dapat terjadi di layar saat tali dilepas untuk mengganti tali. Sekali lagi, Apple tidak mengatakan bahwa loop itu dapat merusak jam,” ujar Lubaki, seperti dilansir 9to5mac.
Apple Watch milik Dean Lubaki. (Foto: Dean Lubaki)
zoom-in-whitePerbesar
Apple Watch milik Dean Lubaki. (Foto: Dean Lubaki)
Dirinya sempat mencoba untuk meminta pengganti di Apple Store setempat, tetapi ditolak meskipun telah membayar AppleCare. Setelah mendapat penolakan, ia pun kesal dan menggugat Apple untuk mendapatkan kompensasi pengembalian dana untuk perangkatnya dan pembelian AppleCare serta ganti rugi yang ditimbulkan.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Lubaki mengatakan, "Apple tidak boleh membohongi pelanggan di situs web dengan secara salah mengklaim bahwa produknya 'tidak akan tergores'."
Menurut Lubaki, Apple memiliki pernyataan yang kontradiktif di situs webnya tentang Apple Watch Edition Series 3 yang diklaim "anti gores" serta menyatakan perangkat itu "tidak akan tergores atau kusam."
Tidak ada kejelasan pada bagian mana dari jam tangan tersebut yang tahan atau tidak akan tergores atau kotor. Selain itu, Apple menjual Loop Milanese hitam, yang memiliki lapisan tambahan seperti berlian dan akan merusak jam tangan jika tergores, kritik Lubaki.
Setelah mengajukan klaim, Lubaki dihubungi oleh Apple dan menawarkan penggantian Apple Watch dan memberinya aksesori gratis. Namun, ia menolak tawaran ini karena ia lebih senang membawa masalah ini ke pengadilan.
ADVERTISEMENT