Asus Zenfone 6 Dipastikan Dijual di Indonesia pada Kuartal 3

18 Mei 2019 16:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Smartphone Asus Zenfone 6. Foto: Muhammad Fikrie/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Smartphone Asus Zenfone 6. Foto: Muhammad Fikrie/kumparan
ADVERTISEMENT
Asus telah meluncurkan smartphone flagship premium terbarunya, Zenfone 6, pada 16 Mei lalu di Valencia, Spanyol. Perusahaan itu memastikan smartphone dengan kamera flip itu akan masuk Indonesia pada akhir kuatal tiga 2019 atau diperkirakan bulan September.
ADVERTISEMENT
Zenfone 6 tidak bisa diproduksi dan dipasar langsung di Indonesia karena ada sejumlah aturan yang harus dipenuhi, kata Muhammad Firman, Head of Public Relation Asus Indonesia. Saat ini Asus sedang mengurus sertifikasi Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) untuk Zenfone 6.
“Ada rencana untuk masuk ke Indonesia. Kita baru mulai proses sertifikasi dan TKDN-nya,” ungkap Firman kepada kumparan, Sabtu (18/5). “Untuk kehadirannya mungkin di akhir Q3 ini karena proses perizinan pun membutuhkan waktu.”
Desain kamera flip Asus Zenfone 6. Foto: Muhammad Fikrie/kumparan
Hal spesial yang hadir dari Zenfone 6 adalah kameranya yang memiliki mekanisme lipat sehingga bisa digunakan sekaligus sebagai kamera depan dan belakang. Kamera yang masing-masing beresolusi 48 MP dan 13 MP itu akan secara otomatis melipat dan naik ke bagian atas ponsel ketika pengguna mengaktifkan kamera depan.
ADVERTISEMENT
Kamera lipat Zenfone 6 terbuat dari metal yang kuat. Ia menggunakan mekanisme motor yang bisa beputa lensa 180 derajat. Kamera ini akan kembali ke rumahnya jika mendeteksi gerakan yang secara tiba-tiba, seperti ketika smartphone terjatuh, untuk meminimalkan kerusakan.
Smartphone ini didesain dengan layar 6,4 inci IPS dengan resolusi 2.340 x 1.080 pixel dan aspek rasionya 19,5:9 tanpa notch dan memiliki bezel yang tipis.
Bodi belakang Asus Zenfone 6. Foto: Muhammad Fikrie/kumparan
Untuk spesifikasinya sendiri, Asus Zenfone 6 meluncur dengan chipset Snapdragon 855 dan tiga varian RAM dan memori yaitu RAM 6/64GB, 6GB/128GB dan 8GB 256 GB. Meski begitu, Firman mengatakan bahwa varian yang hadir di Valencia bisa jadi berbeda dengan yang akan meluncur di Indonesia.
“Untuk versi yang akan masuk Indonesia, masih digodok oleh tim product management,” ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Di Valencia, Asus Zenfone 6 meluncur dengan harga 499 euro (setara Rp 8 juta) untuk varian RAM 6 GB/64 GB, 559 euro (setara Rp 9 juta) untuk RAM 6 GB/128 GB, dan 599 euro (setara Rp 9,6 juta) untuk RAM 8 GB/256. Sementara di Indonesia, belum diketahui banderol harga yang akan dipatok. Lebih murah? Atau lebih mahal?