Chief Operating Officer Twitter Mundur dari Perusahaan

23 Januari 2018 22:07 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Twitter. (Foto: Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Twitter. (Foto: Reuters)
ADVERTISEMENT
Platform media sosial Twitter harus kehilangan salah satu sosok petingginya dalam tubuh perusahaan. Anthony Noto resmi mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Chief Operating Officer (COO) Twitter.
ADVERTISEMENT
Pengunduran diri Noto tersebut diungkapkan oleh CEO Twitter, Jack Dorsey, lewat akun Twitter pribadinya.
Jack mengungkapkan kesedihannya atas kepergian Noto yang diketahui bakal menjabat sebagai dari perusahaan dan memilih untuk menjabat sebagai CEO perusahaan finansial bernama SoFI mulai 1 Maret mendatang.
Dalam kicauan tersebut, Jack juga mengucapkan terima kasih kepada Noto yang ia anggap telah menjadi teman, rekan kerja, serta mentor selama beberapa tahun bekerja di Twitter.
Eks COO Twitter, Anthony Noto. (Foto: @anthonynoto/Twitter)
zoom-in-whitePerbesar
Eks COO Twitter, Anthony Noto. (Foto: @anthonynoto/Twitter)
Menurut Bloomberg, Noto bergabung dengan Twitter pada tahun 2014 sebagai Chief Financial Officer dan membantu Twitter IPO (Initial Public Offering) saat itu. Kemudian ia berpindah jabatan menjadi Chief Operating Officer pada 2016.
Noto telah memainkan peran utama dalam mengarahkan visi produk perusahaan, terutama dalam membentuk masa depan platform Twitter dalam hal video live streaming.
ADVERTISEMENT
Tanggung jawab Noto dalam menjalankan bisnis Twitter akan dialihkan kepada anggota pimpinan lainnya. Sementara Vice President of Global Revenue and Operations Twitter, Matt Derella, akan tetap memimpin bagian penjualan iklan perusahaan.