Follow Hashtag Sudah Bisa Dilakukan di Instagram

14 Desember 2017 9:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Fitur follow hashtag di Instagram. (Foto: Instagram)
zoom-in-whitePerbesar
Fitur follow hashtag di Instagram. (Foto: Instagram)
ADVERTISEMENT
Instagram dikenal sebagai media sosial yang memungkinkan penggunanya untuk follow teman, keluarga, atau siapapun yang menjadi pengguna Instagram. Sekarang, kemampuan untuk mengikuti itu telah berkembang.
ADVERTISEMENT
Dalam postingan terbaru di blog resmi Instagram, perusahaan mengumumkan pengguna kini bisa mencari tagar atau hashtag dan mengikutinya secara khusus seperti mengikuti akun pengguna lain pada umumnya.
"#onthetable, #slime and #floralnails hanyalah beberapa contoh tagar yang mewakili banyak minat dan hasrat komunitas kami. Untuk membuat potingan lebih mudah ditemukan, kami memperkenalkan tagar yang dapat Anda ikuti," tulis Instagram dalam pernyataan resmi.
Instagram telah lama uji coba fitur ini secara diam-diam. Pengujian fitur follow hashtag di Instagram diungkap konsultan media sosial Pippa Akram, yang terpilih menjadi salah satu pengguna yang bisa mengujinya.
Untuk memulainya, cari topik yang diminati atau pilih tagar dari postingan siapa pun. Anda akan melihat daftar pilihan tagar yang ditampilkan dalam hasil pencarian. Pilih tagar untuk buka halaman khusus tentangnya, lalu tekan follow untuk mengikutinya.
ADVERTISEMENT
Di linimasa, kamu akan melihat berbagai macam postingan dan Stories yang populer dan terkini terkait tagar yang kamu ikuti, misal #kumparan. Tagar yang diikuti ini bisa kamu unfollow kapanpun.
Untuk memberikan pengalaman lebih dalam mencari tagar yang disuka, kamu bisa cek tagar yang dipakai orang lain yang diikuti di profil mereka. Jangan khawatir. Instagram tetap menghormati privasi penggunanya. Jika pengguna mengunci akunnya, maka tagar yang diikuti hanya bisa dilihat oleh pengikut kamu.