Fortnite Season 10 Meluncur 1 Agustus 2019

14 Juli 2019 19:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Game battle royale populer, Fortnite. Foto: Epic Games
zoom-in-whitePerbesar
Game battle royale populer, Fortnite. Foto: Epic Games
ADVERTISEMENT
Bagi kamu penggemar game battle royale Fortnite, bersiap-siaplah untuk musim terbaru yang akan segera datang. Epic Games, pengembang game ini, telah mengumumkan jika musim ke-10 dari Fortnite akan hadir pada 1 Agustus mendatang.
ADVERTISEMENT
Kalau dihitung-hitung, maka Season 9 dari Fortnite akan berjalan hingga 12 minggu, lebih lama dari musim-musim sebelumnya. Alasannya, turnamen Piala Dunia Fortnite digelar pada akhir Juli ini, oleh karena itu perubahan musiman yang rutin dilakukan harus ditunda.
Ini dikarenakan nantinya bisa saja terjadi perubahan pada peta dan gameplay yang bisa mengganggu jalannya turnamen. Epic ingin memastikan para pemain dapat bertarung di peta yang telah mereka kuasai.
Game battle royale populer, Fortnite. Foto: Epic Games
Jika dilihat dari musim sebelumnya, maka bisa dipastikan musim ke-10 akan segera meluncur di awal Agustus. Begitu pula dengan rincian skin dan Battle Pass, kabarnya akan segera diungkap dalam waktu dekat.
Hingga musim ke-9 berakhir, pemain masih bisa menyelesaikan tantangan-tantangan untuk mendapatkan hadiah tertentu.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Epic Games dikabarkan baru saja menambahkan senjata overpowered (OP) yang disebut Air Strikes. Senjata itu berupa tabung yang jika dilempar mampu memberikan serangan ‘badai api’ dari atas target.
Meski terdengar keren, kabarnya beberapa orang menilai senjata ini adalah hasil meniru Apex Legends, yakni karakter Bangalore yang melemparkan granat ke udara dan memberikan damage ke sekitarnya.