Grab Bekukan Akun Driver yang Diduga Melecehkan Penumpangnya

25 Juli 2017 7:10 WIB
comment
9
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Grab. (Foto: Reuters/Edgar Su)
zoom-in-whitePerbesar
Grab. (Foto: Reuters/Edgar Su)
ADVERTISEMENT
Seorang perempuan yang menjadi pengguna layanan GrabBike diduga menjadi korban pelecehan seksual drivernya. Tulisan percakapan driver yang berinisial S kepada perempuan tersebut sempat viral di media sosial.
ADVERTISEMENT
Pada percakapan itu, sang driver awalnya hanya menanyakan mengenai lokasi penjemputan, saat itu korban masih membalas pertanyaan tersebut. Namun kemudian percakapan kemudian bergeser saat driver meminta korban agar mau dibawa mampir ke kontrakannya sebelum diantarkan ke lokasi tujuan.
Bahkan terdapat beberapa kalimat yang tidak senonoh yang diungkapkan driver kepada calon penumpangnya tersebut. Terlihat korban pun sudah tidak membalas percakapan itu lagi. Pemesanan perjalanan pun nampak sudah dibatalkan.
kumparan (kumparan.com) meminta konfirmasi kepada pihak Grab terkait adanya kejadian ini. Country Marketing Director Grab Indonesia, Mediko Azwar, mengaku pihaknya sedang memeriksa lebih lanjut hal tersebut.
Menurut Mediko, akun driver yang diduga menjadi pelaku itu sudah dibekukan. "Masih kami investigasi. Akun mitra pengemudi yang bersangkutan kami bekukan sambil menunggu hasil investigasi," kata Mediko, dalam pesan singkatnya, Selasa (25/7).
Dugaan pelecehan seksual oleh driver Grab (Foto: Twitter)
zoom-in-whitePerbesar
Dugaan pelecehan seksual oleh driver Grab (Foto: Twitter)
Ia pun mengaku sedang menghubungi korban guna mengkonfirmasi kejadian yang menimpanya tersebut. "Kami masih berusaha menghubungi penumpang untuk mendapatkan keterangan lebih lanjut," ujar Mediko.
ADVERTISEMENT