Harga Rp 900 Ribu, Smartphone Xiaomi Redmi Go Resmi Dijual Hari Ini

11 Maret 2019 7:37 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Xiaomi Redmi Go Foto: Xiaomi
zoom-in-whitePerbesar
Xiaomi Redmi Go Foto: Xiaomi
ADVERTISEMENT
Setelah lama tidak mengeluarkan produk terbarunya, Xiaomi kembali mengejutkan pasar smartphone Indonesia dengan menawarkan ponsel murah yang harganya di bawah Rp 1 juta. Melalui sub-brand Redmi, Xiaomi menghadirkan smartphone berbasis sistem Android Go pertamanya di Tanah Air.
ADVERTISEMENT
Redmi Go memiliki spesifikasi layar berukuran 5 inci beresolusi HD 720p, dengan kamera utama 8 MP LED Flash, kamera selfie 5 MP, dan baterai 3.000 mAh. Smartphone murah ini mengandalkan cip prosesor Qualcomm Snapdragon 425 quad-core 1.4Ghz untuk mengurusi dapur pacunya.
Kemudian, performanya juga bakal didukung dengan RAM 1 GB dan memori internal 8 GB. Selain itu, terdapat pula dua slot kartu SIM 4G dan satu slot microSD yang mendukung ruang penyimpanan hingga 128 GB.
Xiaomi Redmi Go Foto: Xiaomi
Soal sistem operasi, Redmi Go tentu menggunakan Android 8.1 Oreo (edisi Go). Sistem tersebut sengaja dirancang dan dioptimalkan oleh Google, agar lebih menghemat ruang penyimpanan dan penggunaan data serta ditujukan untuk smartphone murah dengan spesifikasi low-end.
ADVERTISEMENT
Sekilas wujud Redmi Go hampir menyerupai smartphone fenomenal Xiaomi Redmi 5A. Mulai dari tampak depan, belakang, hingga posisi kamera dan lampu LED flash. Namun, apakah kehadiran Redmi Go akan sefenomenal Redmi 5A? Kita lihat saja nanti.
Redmi Go yang tersedia dalam dua warna, Black dan Blue, mulai dijual hari ini, Senin (11/3), secara eksklusif melalui flash sale di JD.ID yang dimulai pukul 10.00 WIB, dan pre-order melalui Mi.com di waktu yang sama.
Redmi Go juga akan tersedia secara offline mulai 20 Maret dan seterusnya di semua Authorized Mi Store dan Indosat Ooredoo store.
Kehadiran Redmi Go akan membuat persaingan perangkat Android Go semakin ramai di Indonesia. Setidaknya sudah ada dua smartphone dengan sistem Android Go beredar resmi di Tanah Air.
ADVERTISEMENT
Redmi Go akan bersaing dengan Nokia 1 yang mulai dijual Rp 1 juta dan Asus Zenfone Live L1 dibanderol mulai Rp 1,1 juta.
Nokia 1 dan Zenfone Live L1 memiliki spesifikasi yang tidak jauh berbeda dengan Redmi Go, sehingga persaingan ketat akan terjadi di segmen perangkat Android Go di Indonesia.