Huawei Mate 20 dan Mate 20 Pro Bisa Dibeli dengan Harga Rp 1, Caranya?

19 Desember 2018 17:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Smartphone Huawei Mate 20 Pro. (Foto: Huawei)
zoom-in-whitePerbesar
Smartphone Huawei Mate 20 Pro. (Foto: Huawei)
ADVERTISEMENT
Huawei resmi melepas smartphone flagship terbarunya di Indonesia, yaitu Mate 20 dan Mate 20 Pro. Dalam acara peluncuran yang digelar di Jakarta, Rabu (19/12), Huawei mengumumkan kehadiran kedua smartphone tersebut termasuk detail harga dan ketersediaannya.
ADVERTISEMENT
Ada satu penawaran menarik bagi konsumen yang ingin membeli Mate 20 atau Mate 20 Pro secara menyicil. Erafone memberikan penawaran spesial di mana smartphone Mate 20 atau Mate 20 Pro bisa didapatkan dengan harga Rp 1 saja.
Untuk mendapatkan harga spesial ini, konsumen harus menandatangani kontrak 2 tahun dengan operator seluler XL Axiata selama masa pre-order. Kontrak itu berisi kesediaan konsumen untuk membayar Rp 495 ribu setiap bulannya selama 2 tahun.
Harga asli dari Mate 20 dan Mate 20 Pro sendiri berkisar Rp 9-10 jutaan. Di Indonesia, Mate 20 dijual dengan harga Rp 9 juta, sementara Mate 20 Pro dibanderol Rp 12 juta. Keduanya bisa dipesan di Erafone dan Lazada mulai tanggal 19 sampai 28 Desember 2018.
ADVERTISEMENT
Sejumlah bonus ditawarkan Huawei bagi pembeli kedua smartphone ini. Di antaranya, pembeli Mate 20 akan mendapatkan Huawei Band 3 Pro, power bank Huawei, dan Flip cover Mate 20, sedangkan pembeli Mate 20 Pro dapat Huawei Band 3 Pro, Wireless Charger, dan Flip cover Mate 20 Pro.
Smartphone Huawei Mate 20. (Foto: Bianda Ludwianto/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Smartphone Huawei Mate 20. (Foto: Bianda Ludwianto/kumparan)
Dibekali prosesor Kirin 980 yang dibangun dengan teknologi 7 nanometer dan artificial intelligence (AI), smartphone Huawei seri Mate 20 juga mengandalkan sistem tiga kamera belakangnya yang menggunakan lensa Leica.
Ketiga kamera pada Mate 20 dan Mate 20 Pro tersusun membentuk kotak persegi empat dengan lampu flash, berbeda dengan seri P20 Pro yang terpasang vertikal. Walau begitu, konfigurasi kamera belakang kedua smartphone itu memiliki perbedaan.
ADVERTISEMENT
Untuk Mate 20, susunan kamera belakangnya terdiri dari lensa beresolusi 16 MP (Ultra wide angle), 12 MP (Wide angle), serta 8 MP (2x telephoto). Sedangkan untuk Mate 20 Pro, tiga kamera belakangnya terdiri dari lensa beresolusi 40 MP (Wide angle), 20 MP (Ultra wide angle), dan 8 MP (3x telephoto).
Bagi kalian pencinta selfie, kamera depan dari Mate 20 dan Mate 20 Pro menggunakan lensa beresolusi besar, yakni 24 MP. Performa keduanya juga ditunjang RAM 6 GB dan kapasitas penyimpanan data 128 GB.
Peluncuran Huawei Mate 20. (Foto: Huawei)
zoom-in-whitePerbesar
Peluncuran Huawei Mate 20. (Foto: Huawei)
Mate 20 mengusung layar OLED berukuran 6,39 inci dengan desain notch atau poni waterdrop. Berbeda dengan Mate 20, Mate 20 Pro menggunakan notch biasa dengan ukuran layar yang sedikit lebih besar 6,53 inci.
ADVERTISEMENT
Keduanya sudah menggunakan sistem operasi terbaru Android Pie 9.0, yang didukung sistem antarmuka EMUI 9.0. Baterai Mate 20 berkapasitas 4.000 mAh dan 4.200 mAh untuk baterai Mate 20 Pro, masing-masing sudah didukung teknologi SuperCharger atau pengisian daya cepat.