Instagram Uji Fitur Nonton Bareng Bersama Pengguna Lain

22 April 2019 10:20 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi platform Instagram. Foto: Dado Ruvic/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi platform Instagram. Foto: Dado Ruvic/Reuters
ADVERTISEMENT
Facebook punya banyak fitur, salah satunya Watch Party yang memungkinkan pengguna untuk nonton bareng dengan pengguna lain. Fungsi serupa juga akan dibawa ke Instagram, dan bahkan fitur nonton bareng ini sekarang sedang diuji coba.
ADVERTISEMENT
Pakar teknisi aplikasi, Jane Manchun Wong, merupakan salah satu pengguna Instagram yang berkesempatan menjajal fitur tersebut. Ia pula yang pertama kali menemukan fitur tersebut tengah dikembangkan Instagram pada Maret 2019 lalu.
Fitur yang diduga bernama Co-Watch ini bakal mengizinkan pengguna untuk menonton Instagram stories, video, Instagram TV, dan konten video lainnya dengan cara yang sama seperti Watch Party di Facebook.
Dari screenshot yang dibagikan Wong, pengguna bakal melihat pengguna lain yang menonton konten video yang sama di bawah tampilan. Dengan begitu, kalian bisa saling melihat reaksi masing-masing dan bahkan berkomunikasi langsung lewat suara.
Selain Instagram, Facebook juga menguji fitur serupa di WhatsApp. Upaya ini sepertinya sengaja dilakukan perusahaan untuk menciptakan interaksi yang lebih intim daripada publik, selain karena untuk meningkatkan pendapatan iklannya.
ADVERTISEMENT
Sejauh ini, fitur Watch Party sukses diluncurkan di Facebook dengan total 12 juta video yang ditonton lewat fitur tersebut. Fitur tersebut menghasilakn komentar pada konten video delapan kali lebih banyak dibandingkan komentar publik biasa.
Mengingat hobi Facebook untuk melibatkan semua platform miliknya untuk terhubung satu sama lain, masuk akal jika perusahaan ingin menghadirkan fitur tersebut ke platform lainnya. Facebook juga dikabarkan tengah mengembangkan sistem baru yang memungkinkan pengguna WhatsApp, FB Messenger, dan Instagram bisa saling mengirim pesan lewat masing-masing platform.