Kejutan Ramadhan dari Advan: Luncurkan Smartphone i6c dan Pods Go 1

4 Juni 2019 18:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
com-Tampak belakang Advan i6C Foto: Dok. Advan
zoom-in-whitePerbesar
com-Tampak belakang Advan i6C Foto: Dok. Advan
ADVERTISEMENT
Menyemarakkan bulan Ramadhan dan menyambut Lebaran, Advan menawarkan berbagai kejutan menarik untuk masyarakat Indonesia. Ya, sebagai brand kebanggan dan satu-satunya merek tanah air yang ada di Top 5 pasar smartphone Indonesia, Advan tak ingin melewatkan momen Ramadhan dengan berbagi keberkahan.
ADVERTISEMENT
Di bulan suci ini, Advan menyiapkan penawaran menarik lewat produk terbaru mereka yang belum lama diluncurkan: Advan i6C dan Earphone Pods Go 1.
Advan 16c: Harga Terjangkau, Fitur Berlimpah
Advan i6c menawarkan kemewahan dalam satu genggaman. Advan i6C menyajikan layar IPS LCD dengan ukuran 5,5 inci HD dan memiliki aspek rasio 18:9. Dengan ukuran itu, smartphone menjadi mudah dioperasikan dengan satu tangan. Advan i6c hadir dilengkapi pula dengan fitur keamanan Face ID dan Anti Theft.
Advan i6C Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
Fitur Face ID memungkinkan penggunanya membuka layar dengan hitungan cepat dan mampu mengenali wajah yang didaftarkan. Sedangkan Anti Theft adalah fitur keamanan yang dikembangkan oleh Advan dengan sistem operasi Advan sendiri yakni IDOS 8.32.
Banyak manfaat dari Anti Theft. Di antaranya jika perangkat kita hilang atau dicuri, pengguna dapat melacak secara langsung lokasi, mengaktifkan kamera depan untuk mengetahui siapa yang mengambil, hingga menghapus seluruh data yang ada dari jarak jauh.
ADVERTISEMENT
Untuk dapur pacunya, Advan 16c dibesutkan cip prosesor Spreadtrum SC9863A Octa-Core dan berjalan di sistem tampilan OS IDOS 8.32 berbasis Android Oreo. Performanya diperkuat dengan RAM sebesar 2 GB dan ruang penyimpanan 32 GB. Sementara pada sector kamera, Advan membekalinya dengan kamera depan beresolusi 5 MP dan kamera belakang 8 MP.
Bodi belakang Advan i6C. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
Advan i6C dibanderol dengan harga Rp 1 juta. Ia hadir dalam dalam dua pilihan warna: biru dan putih. Namun khusus untuk warna putih, Advan mengkombinasikannya dengan garis emas mengelilingi bagian badan sehingga memberikan kesan lebih elegan.
Khusus di bulan Ramadhan ini, Advan menawarkan penawaran spesial: beli smartphone dan konsumen akan berkesempatan mendapatkan hadiah jutaan rupiah.
ADVERTISEMENT
Program spesial berkah Ramadhan Advan ini berlaku di Jakarta, Bandung, dan Surabaya — Jakarta di ITC Roxy Jakarta tepatnya di Lobby Utara/utama, Bandung di Bandung Electronic Center (BEC), dan Surabaya di WTC. Setiap pembelian smartphone dan tablet di Roxy, konsumen berkesempatan mendapatkan hadiah menarik jutaan rupiah.
Caranya cukup menunjukkan bukti transaksi dan Anda akan berkesempatan mendapatkan hadiah seperti TV LED, folding bike, fan, rice cooker, juicer, dan hadiah menarik lainnya.
Advan Pods Go 1, Jadikan Hidup Lebih Bebas
com-Advan Pods Go Foto: Dok. Advan
Smartphone kini tidak hanya digunakan untuk berkomunikasi. Tapi lebih dari itu, penggunanya kini memanfaatkan smartphone sebagai sarana untuk mencari hiburan dan kesenangan. Mulai dari bermain game, menonton film, mendengarkan musik, dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT
Berangkat dari hal inilah, Advan memutuskan untuk meluncurkan Pods Go 1 — bluetooth wireless stereo dengan model kekinian. Kehadiran produk ini sejalan dengan visi Advan, yakni teknologi harus dimiliki dan dinikmati bangsa Indonesia.
GM Marketing Advan Aria Wahyudi menjelaskan, Pods Go 1 produk terobosan terbaru dari Advan. Jika masyarakat mengenal Advan dengan produk smartphone dan tablet, kini Advan mengembangkan lini bisnisnya ke perangkat pendukung.
“Setiap orang tentu menginginkan sesuatu yang simple dan mudah. Bagi mereka yang aktif dan memperhatikan penampilan, produk ini cocok. Selain praktis digunakan, Pods Go 1 ini memiliki desain cantik,” kata Aria.
Untuk menggunakan Pods Go 1 praktis saja. Cukup mengkoneksikan smartphone atau tablet dengan koneksi Bluetooth, Pods Go 1 dapat menemani aktivitas Anda.
ADVERTISEMENT
Dalam kondisi siaga, Pods Go 1 bertahan 3 hingga 4 hari tanpa di-charge. Jika digunakan aktif seperti jogging, melakukan sambungan telepon, mendengarkan musik, atau video secara terus menerus, Pods Go 1 dapat bertahan selama 2 jam.
Tetapi tidak perlu khawatir, untuk mengisi baterai full hanya dibutuhkan waktu satu jam saja. Produk ini dibanderol seharga Rp 199 ribu dan telah di jual di jaringan toko-toko yang menjual produk Advan atau aksesoris.
Story ini merupakan bentuk kerja sama dengan Advan.