Sejumlah Pengguna WhatsApp Mengeluh Susah Kirim Foto pada 22 Mei Siang

22 Mei 2019 12:58 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Whatsapp  Foto: REUTERS/Dado Ruvic
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Whatsapp Foto: REUTERS/Dado Ruvic
ADVERTISEMENT
Sejumlah pengguna aplikasi pesan instan WhatsApp di Indonesia mengeluhkan tidak bisa mengakses layanan tersebut pada Rabu, 22 Mei 2019. Kendala terbesar ada pada proses pengiriman gambar diam atau foto yang sulit terkirim.
ADVERTISEMENT
Keluhan pengguna ini disampaikan lewat media sosial Twitter. Mereka mempertanyakan masalah yang sedang dihadapi oleh WhatsApp, apalagi saat ini banyak publik yang mengandalkan aplikasi tersebut untuk berbagi kabar di tengah kondisi ricuh di beberapa lokasi di Jakarta.
Sarah G. (29 tahun), seorang karyawan swasta, mengaku sulit mengunggah konten foto yang ingin dia kirim untuk kebutuhan pekerjaan. Tetapi, dia bisa mengunduh foto yang dikirim dari teman atau dari grup obrolan. "Paket data saya pakai Telkomsel. Kuota internet lebih dari 5 GB. Tapi, dari tadi siang sulit kirim foto," kata Sarah kepada kumparan.
Tim kumparan telah menghubungi Facebook Indonesia, selaku pihak yang bertanggungjawab atas WhatsApp, namun perusahaan belum memberi jawaban atas keluhan ini.
ADVERTISEMENT
Konfirmasi soal isu ini juga dilakukan ke Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). Plt. Kepala Biro Humas Kominfo, Ferdinandus Setu, tidak secara terang benderang menjawab masalah sulitnya kirim foto di WhatsApp. Dia hanya mengirim pernyataan resmi Kominfo yang mengimbau publik tidak menyebar konten aksi kekerasan dan ujaran kebencian dalam kericuhan di sejumlah wilayah Jakarta pada 22 Mei ini.
Di saat yang bersamaan, kumparan memantau masih ada sejumlah pengguna WhatsApp yang tak mengalami kendala layanan siang ini. Mereka masih lancar berkirim pesan, foto, video, sampai dengan pesan suara.
Karyawan swasta yang bekerja di Jakarta Selatan, Astrid Rahadiani (24), mengaku bisa memanfaatkan WhatsApp tanpa ada kendala. Dia memakai layanan telekomunikasi seluler dari XL Axiata. Pengalaman berbeda dengan jaringan XL Axiata dirasakan oleh Muhammad Fikrie (29), yang mengalami kendala sulit kirim foto di WhatsApp.
ADVERTISEMENT