news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Upload Foto dan Video ke Instagram Stories Nantinya Bisa Landscape

24 Januari 2018 16:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Instagram Stories dalam mode landscape. (Foto: Instagram)
zoom-in-whitePerbesar
Instagram Stories dalam mode landscape. (Foto: Instagram)
ADVERTISEMENT
Buat kamu yang sering bingung ketika mau meng-upload foto atau video ke Instagram Stories karena bentuknya landscape, maka kebingunganmu ini akan teratasi. Instagram mengumumkan akan segera mengeluarkan kemampuan untuk upload foto atau video dalam bentuk landscape.
ADVERTISEMENT
"Dalam beberapa minggu mendatang, kami juga akan meluncurkan kemampuan mengunggah foto dan video dari berbagai ukuran ke Stories Anda, sehingga Anda tidak perlu repot untuk memotong foto Anda lagi. Ketika Anda mengunggah foto atau video, Anda dapat membagikannya dalam dimensi aslinya, portrait, atau landscape," tulis Instagram, dalam siaran pers yang diterima kumparan (kumparan.com).
Ya, selama ini, pengguna Instagram hanya bisa mengunggah foto atau video dalam bentuk portrait. Sebenarnya kamu bisa mengunggah konten dalam bentuk landscape, tapi gambarnya akan terpotong dan menyesuaikan ukuran portrait di layar.
Dengan hadirnya pembaruan ini nantinya, maka pengguna Instagram bisa lebih leluasa mengunggah konten ke Stories.
Instagram juga menjelaskan, setiap ruang sisa dalam konten yang diunggah dalam bentuk landscape di Stories, maka akan diisi oleh gradien warna, atau kamu juga bisa memperbesar foto itu untuk mengisi ruang yang tersisa.
ADVERTISEMENT
Sebelum mengeluarkan pembaruan ini, Instagram sudah lebih dulu mengeluarkan fitur GIF di dalam Stories. Pengguna sudah bisa memasukkan berbagai stiker GIF yang berasal dari Giphy di dalam Stories.
Caranya? Sama seperti ketika kamu mau memasukkan lokasi dan jam di Stories, kamu akan menemukan ikon GIF dan kamu akan menjelajahi berbagai koleksi stiker GIF dari Giphy.