Wakil Indonesia Berhasil Juarai Turnamen PES Asia Tenggara di Bangkok

5 Maret 2019 12:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakil Indonesia di PES SEA Finals 2019 di Bangkok, Thailand. Foto: IeSPA
zoom-in-whitePerbesar
Wakil Indonesia di PES SEA Finals 2019 di Bangkok, Thailand. Foto: IeSPA
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ada kabar baik bagi dunia eSports Indonesia. Prestasi berhasil diraih oleh atlet eSports asal Indonesia dalam turnamen game PES (Pro Evolution Soccer) SEA Finals 2019 yang diselenggarakan di Bangkok, Thailand, pada Minggu (3/3).
ADVERTISEMENT
Rizky Faidan, 16 tahun asal Bandung, sukses menjadi juara dalam turnamen tingkat Asia Tenggara tersebut. Ia berhasil mengalahkan wakil Vietnam, Jesus, dengan skor 2-1 dalam format pertandingan BO3 (Best of Three).
Di pertandingan pertama, Rizky harus mengakui keunggulan Jesus dengan skor 0-2. Tapi kemudian Rizky bangkit di pertandingan kedua dan berhasil menang dengan skor 4-2. Di pertandingan penentuan, Rizky akhirnya keluar sebagai juara setelah menjadi pemenang dalam drama adu penalti yang berakhir 8-7 untuk kemenangan Rizky.
Rizky Faidan, juara PES SEA Finals 2019 di Bangkok, Thailand. Foto: IeSPA
Dalam PES SEA Finals, Indonesia dapat dikatakan mendominasi turnamen ini. Dari empat wakil yang dikirim ke Bangkok, tiga pemain yakni Rizky, Elga Cahya Putra (Palembang), dan Rommy Hadiwijaya (Banjarmasin) berhasil lolos ke babak semifinal. Satu wakil Indonesia lainnya, Ardi Agung Nugroho (Lampung), harus terhenti langkahnya di babak 16 besar setelah dikalahkan Rommy.
ADVERTISEMENT
Untuk melaju ke final, Rizky harus mengalahkan kompatriotnya Elga di babak semifinal. Namun, sayangnya tidak ada 'All Indonesian Final' dalam turnamen kali ini karena Rommy tidak mampu melewati hadangan Jesus.
Wakil Indonesia di PES SEA Finals 2019. Foto: Liga1PES
Dengan kemenangan ini, maka Rizky berhak membawa pulang hadiah uang sebesar 50 ribu baht atau setara Rp 22,2 juta. Selain itu, ia juga bakal mewakili Indonesia di putaran final tingkat Asia, PES League Asia, pada April mendatang di Jepang.
Total, turnamen esports PES SEA Finals sendiri diikuti oleh 32 peserta yang berasal dari Malaysia, Thailand, Vietnam, Singapura, Myanmar, Kamboja, dan Laos. Rizky dan kawan-kawan terpilih menjadi wakil Indonesia setelah membuktikan diri menjadi yang terbaik dalam babak penyisihan regional hingga final nasional yang diselenggarakan Liga1PES.
ADVERTISEMENT