4 Atraksi Wisata Baru di Marina Bay Sands Selama Liburan Musim Panas

30 Mei 2018 18:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Marina Bay Sands di Singapura (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Marina Bay Sands di Singapura (Foto: Pixabay)
ADVERTISEMENT
Berencana mengunjungi Singapura pada Juni mendatang? Sebaiknya kamu tak lupa lupa mampir ke Marina Bay Sands, salah satu pusat hiburan terintegrasi terpopuler di Asia. Menjelang liburan musim panas, Marina Bay Sands menyiapkan sederet atraksi wisata baru untuk memanjakan pengunjung.
ADVERTISEMENT
Menariknya, awal liburan musim panas ini bersamaan dengan pekan lebaran 2018. Meski traveler Indonesia tidak punya jatah liburan musim panas, kita bisa memanfaatkan libur lebaran untuk plesir ke Marina Bay Sands.
Apa saja atraksi barunya? Yuk, simak daftar berikut!
1. Pameran Marvel Studios di ArtScience Museum
Penggemar Marvel sangat disayangkan jika melewatkan pameran berikut. Sebab, mulai 9 Juni hingga 30 September nanti, ArtScience Museum akan menampilkan perjalanan Marvel Cinematic Universe selama satu dekade.
Mengusung tajuk ‘Ten Years of Heroes’, ekshibisi itu akan menunjukkan perjalanan 19 film Marvel melalui teknologi AV mutakhir. Dikemas interaktif, penggemar Marvel pasti akan semakin takjub. Selain flashback, pameran itu juga menampilkan cuplikan film-film Marvel mendatang, termasuk Ant-Man dan The Wasp.
ADVERTISEMENT
2. Strandbeest karya Theo Jansen di ArtScience Museum
Strandbeest karya Theo Jansen, (Foto: Dok. Marina Bay Sands Pte Ltd)
zoom-in-whitePerbesar
Strandbeest karya Theo Jansen, (Foto: Dok. Marina Bay Sands Pte Ltd)
Theo Jansen adalah seniman asal Belanda yang terkenal dengan karya seni kinetik yang dapat bergerak mengikuti angin. Ciptannya itu diberi nama Strandbeest. Nah, untuk pertama kalinya, Strandbeest akan ditampilkan di Asia Tenggara, tepatnya di ArtScience Museum pada 23 Juni-30 September 2018.
Jansen menyebut karyanya sebagai “spesies baru di Bumi”, karena keistimewaannya dalam menggabungkan seni, sains, teknik, dan pertunjukan. Saksikan cuplikan Strandbeest dalam video berikut:
3. Peluncuran Restoran Black Tap
Milkshake, menu andalan Black Tap. (Foto: Dok. Marina Bay Sands Pte Ltd)
zoom-in-whitePerbesar
Milkshake, menu andalan Black Tap. (Foto: Dok. Marina Bay Sands Pte Ltd)
Kini kamu tak perlu jauh-jauh ke New York untuk menikmati sajian Black Tap Craft Burgers & Beer yang terkenal. Sebab, restoran peraih penghargaan itu akan segera hadir di Marina Bay Sands pada kuartal ketiga 2018 ini.
ADVERTISEMENT
Pembukaan Black Tap di Singapura menandai debutnya di Asia. Black Tap terkenal dengan menu milkshake yang diberi nama CrazyShake™. Ada pula burger khasnya yang tak kalah menggoda, seperti All-American Burger dan pemenang penghargaan, Greg-Norman Burger, yang disajikan dengan daging wagyu, saus buttermilk, keju, aragula serta kentang lunak.
4. Comeback Drama Musikal The Lion King
Drama musikal favorit sepanjang masa produksi Disney, The Lion King, kembali dihadirkan di Marina Bay Sands. Pertunjukan itu pertama kali muncul pada 2011 dan selalu disambut animo yang tinggi oleh pengunjung.
Dalam rangka memperingati hari jadi The Lion King yang ke-20, Michael Cassel Group bekerja sama dengan Disney Theatrical Productions mengadakan pementasan musik mulai 27 Juni-5 Agustus di Sands Theatre. Drama itu akan digarap Julie Taymor, serta menampilkan musik ikonis dari musisi pemenang penghargaan, Elton John dan Tim Rice.y
ADVERTISEMENT