Bukit Piaynemo Raja Ampat Kini Punya Tangga Baru yang Lebih Ciamik

24 Desember 2017 13:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bukit Piaynemo, Raja Ampat, Papua Barat (Foto:  Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Bukit Piaynemo, Raja Ampat, Papua Barat (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
ADVERTISEMENT
Bila kamu ingin mengisi waktu liburan Natal dan Tahun Baru, tak ada salahnya memasukan Raja Ampat, Papua Barat ke dalam daftar tempat yang ingin dikunjungi. Selain pemandangannya yang indah seperti di Bukit Piaynemo, juga banyak spot cantik untuk berfoto.
ADVERTISEMENT
Bicara soal Bukit Piaynemo, bukit ini merupakan ikonnya Papua khususnya Raja Ampat. Banyak orang dari dalam dan luar negeri yang datang ke bukit ini.
kumparan (kumparan.com), pada Sabtu (24/12) berkunjung ke Bukit Piaynemo. Bukit ini letaknya di salah satu pulau di Distrik Waigeo Barat Kepulauan, Kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat.
Bukit Piaynemo, Raja Ampat, Papua Barat (Foto:  Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Bukit Piaynemo, Raja Ampat, Papua Barat (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
Untuk menuju ke sana, kami menggunakan kapal bernama Kumawa Jade milik Buma Group dari Pelabuhan Raja Ampat. Kapal ini sempat dipakai Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana Widodo dan putra bungsunya, Kaesang Pangarep untuk memancing di Raja Ampat pada Kamis (21/12) lalu.
Perjalanan dari Pelabuhan Raja Ampat ke Bukit Piaynemo memakan waktu 1,5 jam hingga 2 jam. Bagi kamu yang hobi memotret, ada beberapa objek bagus yang bisa diabadikan.
Bukit Piaynemo, Raja Ampat, Papua Barat (Foto:  Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Bukit Piaynemo, Raja Ampat, Papua Barat (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
Misalnya saja terumbu karang yang kelihatan dari atas kapal karena air lautnya yang jernih. Ada pula bukit-bukit yang tersusun rapi yang juga menjadi daya tarik kawasan ini.
ADVERTISEMENT
Kapal Kumawa Jade ini tidak bisa merapat ke dermaga Bukit Piaynemo karena ukurannya yang besar. Penumpang harus berganti dengan kapal dengan perahu yang ukurannya kecil.
Perahu itu merupakan kepunyaan warga lokal di sekitar Bukit Piaynemo. Mereka mematok harga Rp 50 ribu per orang untuk naik ke perahu.
Ada dua dermaga yang berada di sekitar Bukit Piaynemo. Dermaga pertama itu sudah ada sejak lama. Hanya saja, kondisinya kurang terawat. Anak tangga dari dermaga menuju bukit cukup curam.
Berbeda dengan dermaga yang kedua. Kondisi dermaga lebih bagus dari dermaga pertama. Tangga sebagai akses naik ke bukit juga tidak terlalu curam. Menurut pejabat Papua Barat yang ikut dalam kapal, Ariel Fakdawer, pembangunan dermaga ini terjadi setelah Jokowi berkunjung ke Bukit Piaynemo.
ADVERTISEMENT
"Pas Presiden datang Januari 2016 lalu. Beliau bilang akan bikinkan tangga yang layak untuk naik ke bukit. Akhir 2016 pembuatan tangga sekaligus dermaga baru berlangsung. Baru selesai kemarin pertengahan November 2017," kata Ariel.
"Rencananya akan diresmikan Pak Jokowi. Namun entah kapan diresmikannya. Kalau dermaga lamanya ada di sisi bukit sebelah sana," lanjut dia.
Bukit Piaynemo, Raja Ampat, Papua Barat (Foto:  Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Bukit Piaynemo, Raja Ampat, Papua Barat (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
Pembangunan dermaga dan anak tangga untuk menuju ke atas Bukit Piaynemo dikerjakan oleh Kementerian PUPR. Di dermaga juga disediakan 4 kamar mandi dan banyak papan pengumuman larangan membuang sampah sembarangan.
Namun dermaga baru ini belum ada pedagang yang berjualan. Berbeda dengan dermaga lama yang sudah dipadati oleh pedagang. Mungkin karena penggunaan dermaga belum diresmikan Jokowi.
Bukit Piaynemo, Raja Ampat, Papua Barat (Foto:  Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Bukit Piaynemo, Raja Ampat, Papua Barat (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
Tak kurang dari 330 anak tangga harus dilewati untuk bisa sampai di Bukit Piaynemo. Sesampainya di bukit, hamparan pulau dan tebing alami langsung tersaji. Pemandangan inilah yang kerap di tampilkan di akun instragram para traveler.
ADVERTISEMENT
Saran dari kumparan bagi kamu yang hendak ke Bukit Piaynemo untuk selalu membawa air putih agar bila kehausan langsung minum.