Di Taman Ini Kamu Bisa Kencan ala Song Hye Kyo dan Park Bo Gum

2 Januari 2019 14:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Siheung Gaetgol Eco Park (Foto: Korean Tourism Organization)
zoom-in-whitePerbesar
Siheung Gaetgol Eco Park (Foto: Korean Tourism Organization)
ADVERTISEMENT
Bagi kamu penggemar Song Hye Kyo dan Park Bo Gum, pasti tak asing dengan drama Korea Encounter. Ya, drama romantis yang dibintangi keduanya itu kini tengah tayang di salah satu stasiun tv kabel Korea Selatan, TvN.
ADVERTISEMENT
Drama ini mengisahkan tentang Cha Soo Hyun (Song Hye Kyo) yang merupakan putri dari orang terpandang di Seoul, tetapi harus menjadi janda karena pernikahan yang tidak diinginkan. Meskipun serba berkecukupan, tetapi hidup Cha Soo Hyun tak pernah bahagia.
Namun, semuanya berubah ketika ia bertemu dengan Kim Jin Hyuk (Park Bo Gum) saat bersama-sama di Kuba. Pria 29 tahun yang selalu mensyukuri hidupnya tersebut, meskipun berasal dari keluarga sederhana, berhasil mengubah hidup Cha Soo Hyun menjadi lebih berwarna.
Sejak penayangan episode perdananya pada (28/11), Encounter telah menarik perhatian seluruh penggemar drama Korea. Tak hanya karena dibintangi oleh dua selebriti papan atas Korea Selatan, tetapi juga lokasi syuting drama ini yang mulai dilirik orang-orang untuk dikunjungi.
ADVERTISEMENT
Salah satunya adalah Siheung Gaetgol Eco Park, sebuah taman wisata tempat Cha Soo Hyun kencan bersama Kim Jin Hyuk. Taman ini terkenal karena terdapat sebuah bangunan ikonik, di mana keduanya menghabiskan waktu bersama.
Drama Encounter di Siheung Gaetgol Eco Park (Foto: Viu.com)
zoom-in-whitePerbesar
Drama Encounter di Siheung Gaetgol Eco Park (Foto: Viu.com)
Terletak di 94, Seommal-gil, Siheung-si, Gyeonggi-do, Siheung Gaetgol Eco Park merupakan satu-satunya taman yang memiliki pantai di dalamnya. Ketika air di sepanjang tepi sungai di sana surut, maka gelombang laut akan mengalir ke dalam.
Tak hanya itu, Siheung Gaetgol Eco Park juga menawarkan kesempatan untuk belajar tentang teknik pembuatan garam secara tradisional, serta banyaknya flora unik yang tumbuh di sini. Taman ini ditetapkan sebagai kawasan lindung laut dan lahan basah nasional pada Februari 2012.
Selain membuat garam, wisatawan juga bisa menkmati luasnya taman yang ditumbuhi ilalang nan indah. Jika musim gugur tiba, ilalang tersebut berubah warna menjadi merah hingga kecokelatan yang membuatnya semakin Instagramable.
ADVERTISEMENT
Ada pula menara berbentuk spiral di tengah taman yang menjadi ikon dari tempat ini. Menara inijugalah yang menjadi tempat Cha Soo Hyun dan Kim Jin Hyuk menikmati indahnya pemandangan Gyeonggi dari ketinggian.
Kemudian, ada pula taman bermain anak, dek kayu untuk bersantai, tempat untuk mengamati burung, area piknik, aula pameran Ekologi, hingga Gaetgol Experience Center. Menariknya, taman ini tidak mengenakan harga tiket masuk, alias gratis.
Jika tertarik untuk berkunjung ke Siheung Gatgol Eco Park, kamu bisa naik subway turun di Jeongwang Station (Seol Subway Line 4), Exit 1. Kemudian, disambng dengan menggunakan bus No 26-1 dan turun di pemberhentian bus apartemen Dexville. Selanjutnya, dari sana kamu bisa berjalan sejauh 975 meter untuk menuju Siheung Gaetgol Eco Park.
ADVERTISEMENT
Jika tak ingin menggunakan subway, kamu juga bisa naik bus dari Seoul menuju Siheung Bus Terminal. Dari sana kamu harus berjalan ke halte bus apartemen Yeongnam 6 dan naik bus No. 26-1. Lalu berhenti di halte apartemen Dongyang Dexville dan jalan ke arah utara sejauh 975 meter menuju Siheung Gaetgol Eco Park.
Tertarik merasakan tempat kencan Song Hye Kyo dan Park Bo Gum di drama Encounter?