news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Jadwal dan Nomor Penerbangan Diubah oleh Maskapai? Inilah Alasannya

11 Februari 2018 10:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi kalender (Foto: Dok. Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kalender (Foto: Dok. Thinkstock)
ADVERTISEMENT
Demi mendapatkan tiket murah, seringkali kita memesan tiket pesawat jauh-jauh hari sebelum keberangkatan. Pastikan saat reservasi, kamu telah mendaftarkan kontak terbaru. Baik nomor telepon maupun alamat email-mu. Sebab, maskapai bisa saja menghubungimu untuk memberitahu perubahan jadwal penerbangan.
ADVERTISEMENT
Ya, bukan tidak mungkin kursi pesawat yang telah dijual pada penumpang berubah jadwal. Bahkan bisa saja nomor penerbangan juga berubah. Di saat itulah kamu akan mendapat SMS atau email pemberitahuan dari maskapai.
Apa yang menyebabkan jadwal penerbanganmu berubah?
Dilansir Telegraph, maskapai mulai menjual tiket pesawat setahun sebelum tanggal keberangkatan. Misalnya, tiket penerbangan untuk 10 Februari 2018 telah dijual sejak 11 Februari 2017. Namun slot penerbangan di bandara yang bersangkutan baru final tiga bulan sebelum keberangkatan.
Nah, bisa saja penerbangan yang telah kamu beli itu tidak mendapat slot sesuai jadwal semula karena berbagai sebab. Mulai dari penambahan rute, penghapusan rute, dan lain-lain.
Ilustrasi pesawat Malaysia Airlines (Foto: Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pesawat Malaysia Airlines (Foto: Reuters)
Sementara itu, jika nomor penerbangan berubah bisa jadi penerbanganmu yang semula telah dibatalkan. Maskapai kemudian memindahkanmu ke penerbangan terdekat. Biasanya di hari yang sama dan selisihnya tidak lebih dari 12 jam dari jadwal penerbanganmu semula jika memang tersedia.
ADVERTISEMENT
Tentunya tidak semua traveler bisa menerima perubahan jadwal tersebut. Apalagi jika perubahannya lebih dari 12 jam. Bisa saja agenda liburan yang telah kamu rencanakan dengan detail menjadi berantakan.
Perubahan jadwal penerbangan oleh maskapai wajib diberitahukan kepada penumpang setidaknya 14 hari sebelum keberangkatan. Kurang dari itu, calon penumpang berhak mengajukan refund penuh jika tidak cocok dengan jadwal baru.
Perlu diingat bahwa perubahan jadwal penerbangan yang dimaksud berbeda dengan delay yang disebabkan oleh cuaca buruk, kelalaian kru pesawat, dan lain-lain. Perubahan jadwal ini dapat diprediksi jauh-jauh hari sebelum tanggal keberangkatan sehingga wajib memberikan notifikasi pada calon penumpang.