Jakarta Aquarium Hadirkan 3 Penghuni Laut Dalam, Apa Saja?

20 Juni 2019 8:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jakarta Aqurium umumkan 3 koleksi terbarunya yang merupakan hewan laut dalam, Rabu (19/6). Foto: Dok. Jakarta Aquarium
zoom-in-whitePerbesar
Jakarta Aqurium umumkan 3 koleksi terbarunya yang merupakan hewan laut dalam, Rabu (19/6). Foto: Dok. Jakarta Aquarium
ADVERTISEMENT
Pernahkah kamu membayangkan sebelumnya, makhluk atau hewan apa saja yang jadi penghuni laut dalam? Mendengar kata laut dalam saja, yang terbayang di benak pastilah suasana yang gelap, sunyi, dan mencekam.
ADVERTISEMENT
Pernyataan di atas memang benar saja, sehingga tak mengherankan bila laut dalam menjadi habitat dari sejumlah hewan-hewan yang memiliki bentuk tubuh tak hanya unik, bahkan terbilang sangat mengerikan bagi sebagian orang yang melihatnya.
Nah, bagi kamu yang penasaran ingin berjumpa langsung serta mempelajari hewan-hewan yang menghuni laut dalam tersebut, caranya cukup mudah yaitu dengan berkunjung ke Jakarta Aquarium yang terletak di Mall Neo Soho Floor LGM-LG, Jakarta Barat.
Pejantan Naga Laut Berdaun dapat menginkubasi 250 telur pada bagian bawah ekor. Foto: Aria Sankhyaadi/kumparan
Pasalnya, Jakarta Aquarium kini menghadirkan tiga koleksi terbarunya yang berasal dari laut dalam. Tiga koleksi yang terbilang unik dan aneh ini yaitu Gurita Pasifik Raksasa, Kutu Laut Raksasa dan Naga Laut Berdaun juga Naga Laut Rumput.
"Dengan kehadiran koleksi hewan unik dan aneh yang baru di Jakarta Aquarium merupakan salah satu misi kami yaitu untuk memberikan yang terbaik untuk pelestarian, konservasi dan edutainment bagi segala usia. Selain itu kami ingin mengedukasi pengunjung yang datang, terutama anak sekolah tentang indahnya hewan-hewan yang belum pernah dipelajari. Dan hewan-hewan itu akan terus bisa kita lihat jika kita bisa menjaga perilaku kita dan lingkungan kita," ucap Direktur Jakarta Aquarium, Will Owens di Jakarta Aquarium, Jakarta Barat, Rabu (19/6).
ADVERTISEMENT
Masih dalam kesempatan yang sama, Aaron Jup selaku Curator Manager Jakarta Aquarium pun menjelaskan keistimewaan dari ketiga penghuni laut dalam yang kini menjadi koleksi terbaru Jakarta Aquarium.
1. Gurita Pasifik Raksasa
Gurita Pasifik Raksasa tergolong hewan yang cerdas dan mampu memecahkan teka-teki rumit. Foto: Dok. Jakarta Aquarium
Gurita raksasa ini hidup di perairan pantai dangkal hingga kedalaman 100 meter atau lebih dengan suhu dibawah 10 derajat celcius. Umumnya mereka dapat dijumpai mulai dari perairan Pasifik Korea dan Jepang, utara ke Alaska dan selatan ke California Selatan.
"Pada akuarium kami, pengunjung mungkin harus melihat Iebih dekat, karena hewan ini dapat mengubah warna dan tekstur kulit mereka untuk berbaur dengan bebatuan dan ganggang di sekitar mereka. Dengan 9 otak, satu untuk masing-masing lengan dan satu lagi di kepala mereka, manteI-hewan ini sangat cerdas, mampu memecahkan tek-teki rumit, membuka toples dan bermain dengan mainan," ujar Aaron.
ADVERTISEMENT
2. Kutu Laut Raksasa
Kutu Laut Raksasa dapat hidup lima tahun atau lebih tanpa makan. Foto: Dok. Jakarta Aquarium
Satwa laut yang sering juga disebut 'Giant Isopod ini masih merupakan kerabat dekat udang dan kepiting yang hidup di kedalaman antara 160 hingga 2300 meter.
Hal unik yang dapat membuat kamu terkejut dari hewan ini adalah dirinya dapat hidup 5 tahun atau lebih tanpa makanan.
"Kutu Laut Raksasa memiliki empat set rahang yang berbeda. Rahang ini dapat membantu mereka merobek dan memotong mangsa mereka. Untuk mengetahui lingkungan di sekitar area hidup, mereka menggunakan dua antenna mereka. Antena kecil untuk merasakan kandungan kimia dan yang besar untuk indera fisik," tuturnya.
3. Naga Laut Berdaun dan Naga Laut Rumput
Sirip kecil menyerupai daun berfungsi menyamarkan Naga Laut Berdaun dari predator. Foto: Aria Sankhyaadi/kumparan
Naga Laut Berdaun menyerupai Kuda Laut dalam hal ukuran dan bentuk tubuh, tetapi memiliki sirip kecil seperti daun yang menyamarkan mereka dari predator. Meskipun terkait, Naga Laut Berdaun bukan Kuda Laut, tetapi spesies Naga Laut.
ADVERTISEMENT
Sementar itu untuk Naga Laut Rumput dapat ditemukan di batu karang, hamparan rumput laut, padang rumput laut dan kebun rumput laut. Spesies ini terkait dengan Kuda Laut. Tidak seperti Kuda Laut, Naga Laut tidak memiliki kantung untuk membesarkan anaknya. Naga Laut Kurus dapat berbaur dengan sangat baik di sekitarnya. Bahkan, mungkin kamu pernah melihatnya tetapi mengira hanya melihat berbagai jenis rumput liar yang mengambang di sekitar perairan.