Jateng Fair 2019 Kembali Digelar, Padukan Tekonologi dan Budaya

29 Juni 2019 9:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana Jateng Fair 2019. Foto: Afiati Tsalitsati/Kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suasana Jateng Fair 2019. Foto: Afiati Tsalitsati/Kumparan
ADVERTISEMENT
Perhelatan Jateng Fair 2019 kembali digelar. Event tahunan yang akan berlangsung sebulan ini resmi dibuka oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Jumat (28/6) malam.
ADVERTISEMENT
Selain event tahunan, Jateng Fair yang tahun ini mengangkat tema Glorious Borobudur juga memiliki rangkaian acara peringatan HUT Provinsi Jawa Tengah yang jatuh pada 17 Juli Mendatang.
"Jateng Fair mudah-mudahan banyak transaksi, banyak jual beli yang kita dorong," ungkap Ganjar dalam sambutannya.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo duet dengan Grassrock usai membuka event Jateng Fair 2019. Foto: Afiati Tsalitsati/Kumparan
Sebelum membuka acara, Ganjar memang sempat mampir dan mengintip sejumlah stan dari UKM-UKM daerah maupun produk yang binaan dinas terkait. Ganjar juga mengapresiasi panitia yang menggabungkan hiburan konvensional dan digital.
"Tahun lalu ada dancing fountain, tahun ini kita akan tampilkan yang memadukan teknologi informasi, dengan harapan menjadi inspirasi dan menular kepada yang lain," terang Ganjar.
Menurutnya, Jateng Fair 2019 harus menjadi ajang bagi produk-produk daerah untuk bisa unjuk gigi. Seperti misalnya kopi dari Kabupaten Kebumen hingga Kabupaten Batang yang kini memproduksi cokelatnya sendiri.
ADVERTISEMENT
"Teman-teman dari kabupaten/kota terima kasih, bisa hadirkan yang unik dari daerah masing-masing. Jadi kita di Jateng Fair pakai teknologi, tapi kita tidak meninggalkan akar budaya, maka temanya Glorious Borobudur," kata Ganjar.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo duet Ita Purnama Sari usai membuka event Jateng Fair 2019 Foto: Afiati Tsalitsati/Kumparan
Sementara itu, Direktur PT PRPP, Titah Listyorini, menjelaskan pada helatan ini ada penambahan pada pilihan rekreasi. Rekreasi tambahan antara lain laser show hingga snow park.
"Ada satu lagi yang merupakan kerja sama antara PT PRPP, PT SPJT dengan PT TelkomSigma anak perusahaan BUMN membuat wahana IT, yaitu memadukan antara culture dengan teknologi dan akan menarik untuk milenial,” kata Titah.
Selain taman rekreasi dan hiburan serta ragam kuliner, Jateng Fair 2019 juga menghadirkan deretan artis lokal hingga ibu kota. Di antaranya Nella Kharisma, Ita Purnamasari, Jihan Audy, Fourtwnty, grass rock, hingga NDX AKA.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (kanan) membuka event Jateng Fair 2019. Foto: Afiati Tsalitsati/Kumparan
"Tahun ini kami targetkan jumlah pengunjung, bisa mencapai 500 ribu orang sepanjang acara digelar. Jumlah itu diyakini bisa tercapai, karena bertepatan dengan masa liburan sekolah," ucapnya.
ADVERTISEMENT
Sementara untuk harga tiket masuk dibanderol dengan harga Rp 15 ribu (Senin-Kamis) dan Rp 20 ribu (Jumat-Minggu).
Tertarik berwisata ke Jawa Tengah dan mengunjungi Jateng Fair?