Kamu Seorang ‘Full Time Traveler’? Lindungi Diri dengan Cara Ini

30 Mei 2018 9:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
com-Full Time Traveler (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
com-Full Time Traveler (Foto: Thinkstock)
ADVERTISEMENT
Hari ini menikmati pagi di Cappadocia, Turki lalu minggu berikutnya sudah menyelam di Wakatobi. Sebuah potret milenial yang sering kita temukan melalui akun-akun Instagram cantik para traveler yang mengabdikan hidupnya untuk mengarungi alam mulai dari udara, darat, dan bawah laut.
ADVERTISEMENT
Full time traveler yang mengabdikan hidup pada tulisan di blog serta fotografi apik juga tak jauh dari kegiatan off road, diving pada keadalaman laut Morotai, Maluku, mengikuti sky diving, hingga mendaki pegunungan di Nepal.
Namun kegembiraan tersebut bisa saja terhambat karena ada kendala yang tidak diduga sebelumnya. Sebelum hal tersebut terjadi, sebagai seorang full time traveler, Anda membutuhkan proteksi kesehatan dan proteksi jiwa yang membuatmu merasa aman ketika berpergian jarak jauh maupun jarak dekat. Salah satu proteksi yang bisa digunakan adalah dengan menggunakan asuransi.
Jika belum memiliki asuransi kesehatan, berikut tips memilih asuransi kesehatan yang cocok untuk Anda yang menghabiskan waktu untuk traveling ke nusantara dan mancanegara.
1. Pilih Asuransi Kesehatan Sesuai Kebutuhan
com-Asuransi untuk traveler (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
com-Asuransi untuk traveler (Foto: Thinkstock)
Ada banyak jenis dan produk asuransi kesehatan yang ditawarkan oleh perusahaan Asuransi. Banyaknya pilihan ini pasti membuat Anda bingung hingga akhirnya memilih asuransi yang salah dan kurang sesuai dengan kebutuhan.
ADVERTISEMENT
Supaya tak memilih asuransi yang tidak sesuai kebutuhan, pahami kebutuhan dan riwayat dari kesehatan Anda. Pilih asuransi yang sesuai dan tidak membebani kondisi finansial.
2. Pelajari Manfaat dan Ketentuan Asuransi yang Anda Dapatkan
com-Tips memilih asuransi untuk traveler (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
com-Tips memilih asuransi untuk traveler (Foto: Thinkstock)
Pastikan Anda mengetahui manfaat dan ketentuan dari asuransi yang dipilih sebelum membelinya. Misalnya adanya jaminan ketersediaan dana yang dibutuhkan untuk membiayai kebutuhan kesehatan Anda.
Dengan begitu, Anda tidak perlu resah mengenai biaya kesehatan jika mengalami kecelakaan kecil atau jatuh sakit saat traveling.
3. Ketahui Jaringan Rumah Sakit
Setelah mengetahui benefit yang diberikan, langkah selanjutnya adalah mengetahui rumah sakit yang dapat menerima klaim dari perusahaan asuransi. Pilih perusahaan asuransi yang dapat menerima klaim dari semua rumah sakit atau rumah sakit yang dapat dijangkau.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Anda juga harus memastikan jenis-jenis perawatan yang ditawarkan. Apakah asuransi Anda meng-cover semuanya baik itu rawat jalan (out-patient) dan rawat inap (in-patient). Ada juga perusahaan asuransi yang menanggung biaya perawatan gigi.
4. Lihat Kredibilitas Perusahaan Asuransi
Karena asuransi sifatnya jangka panjang, sebaiknya memilih perusahaan asuransi yang terpercaya. Jangan tergiur dan cepat mempercayai premi murah yang ditawarkan dengan manfaat serta jenis perawatan yang lengkap.
Cara melihat perusahaan asuransi tersebut kredibilitas atau tidak, Anda bisa melihat pengalaman mereka dalam menangani jasa asuransi kesehatan dan proses klaimnya yang cepat.
5. Pilih Asuransi yang Menyediakan Alternatif Pembayaran
com-Asuransi terbaik untuk traveler (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
com-Asuransi terbaik untuk traveler (Foto: Thinkstock)
Selain kredibilitas, pastikan perusahaan asuransi tersebut menyediakan pembayaran premi yang bisa dipilih sesuai keinginan, bulanan, triwulan, semesteran, atau tahunanan. Dengan adanya alternatif pembayaran tersebut, tidak akan membebani keuangan dan Anda bisa menyesuaikannya sesuai dengan keinginan.
ADVERTISEMENT
Guna memberikan kemudahan dan kenyamanan layanan berasuransi, sebagai perusahaan asuransi yang berpengalaman, BNI Life menyediakan alternatif pembayaran yang bisa Anda sesuaikan dengan keinginan.
Apalagi didukung dengan service of excellence dari BNI Life seperti kemudahan layanannya dengan klaim cepat 25 menit, layanan yang mudah, dan dekat dengan adanya kantor layanan BNI Life yang ada di 7 kota besar Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut kunjungi www.bni-life.co.id, dan ikuti keseruannya di @BNILifeID pada facebook, instagram, dan twitter.
Dengan mengikuti beberapa tips di atas, Anda akan mendapatkan asuransi kesehatan yang memberikan rasa aman dan nyaman saat melakukan traveling.
Story ini merupakan bentuk kerja sama dengan BNI Life.