Melihat Taman Wisata Mobil Antik di Junkyard Auto Park

16 April 2018 11:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Junkyard Auto Park, Magelang (Foto: Instagram/@junkyard_autopark)
zoom-in-whitePerbesar
Junkyard Auto Park, Magelang (Foto: Instagram/@junkyard_autopark)
ADVERTISEMENT
Armada transportasi yang sudah tidak beroperasi ternyata bisa disulap menjadi spot wisata. Tengok saja kuburan pesawat di Bangkok, Thailand, atau kuburan kereta api di Purwakarta, Jawa Barat. Kedua spot itu menjadi incaran wisatawan milenial yang mencari spot foto unik. Nah, Junkyard Auto Park juga bisa kamu lirik.
ADVERTISEMENT
Junkyard Auto Park adalah taman wisata sekaligus kafe yang dihiasi 14 mobil rongsokan. Baru dibuka 30 Maret 2018 lalu, taman itu sudah ramai dikunjungi oleh puluhan wisatawan setiap hari. Junkyard Auto Park bertempat di lahan seluas 2000 meter persegi dan diatur sedemikian rupa sehingga menjadi spot yang Instagramable.
Letaknya tak jauh dari Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Hanya sekitar lima menit jika berjalan kaki. Selain mobil tua, kamu akan melihat bemo, sepeda motor klasik, dan wahana bermain anak-anak yang melengkapi taman itu.
Dua koleksi yang tertua adalah mobil Impala keluaran 1964 dan Dogde tahun 1957. Kendaraan lawas itu dicat ulang, bahkan ada yang dijungkir balik agar tampak menarik.
Junkyard Auto Park dikelola oleh kolektor mobil antik, bekerjasama dengan kepala desa dan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Wanurejo, Kecamatan Borobudur. Taman wisata itu dikelola dengan sistem bagi hasil.
ADVERTISEMENT
Junkyard Auto Park itu dibuka tiap hari pukul 08.00 WIB sampai 18.00 WIB. Untuk masuk ke taman wisata itu, kamu hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp 15 ribu dan bisa mengambil foto sepuasnya.