Melirik Man Mo Temple, Kuil Tertua di Hong Kong

1 Agustus 2018 12:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bagian Depan Man Mo Temple, Hong Kong. (Foto: Flickr / Michael Chu)
zoom-in-whitePerbesar
Bagian Depan Man Mo Temple, Hong Kong. (Foto: Flickr / Michael Chu)
ADVERTISEMENT
Tak hanya menyuguhkan wisata belanja atau kulinernya yang terkenal, Hong Kong juga memiliki wisata religi yang tak kalah menarik. Misalnya saja mencoba berkunjung ke kuil tertua di Hong Kong.
ADVERTISEMENT
Adalah Kuil Man Mo, kuil tua yang dibangun pada 1847 silam, untuk penganut Buddha dan Taoisme. Kuil ini didirikan untuk persembahan bagi Dewa Literatur (Man) dan Dewa Perang (Mo).
Man Mo Temple, Hong Kong. (Foto: Flickr/stevesheriw)
zoom-in-whitePerbesar
Man Mo Temple, Hong Kong. (Foto: Flickr/stevesheriw)
Jika dilihat, bangunannya memiliki dinding putih dengan atap hijau. Penampilannya lebih mencolok ketimbang gedung di sekelilingnya.
Masuk lebih dalam, pengunjung akan melihat pintu merah besar, yang sekaligus menjadi gerbang masuk. Di bagian dalam kuil terdapat patung Dewa Man yang membawa kuas dan Dewa Mo yang memegang pedang.
Patung Dewan Man dan Dewa Mo di Man Mo Temple, Hong Kong. (Foto: Flickr / Angelina Sun)
zoom-in-whitePerbesar
Patung Dewan Man dan Dewa Mo di Man Mo Temple, Hong Kong. (Foto: Flickr / Angelina Sun)
Ada pula dupa besar yang mengantung di langit-langit. Serta dilengkapi dengan potongan kertas kecil berwarna merah yang berisi harapan dari mereka yang sembayang di sini.
Dahulu, banyak mahasiswa yang datang ke Kuil Wen Wu untuk berdoa. Sebagian besar dari mereka berdoa supaya lolos dalam ujian sipil Imperial Tiongkok.
Penduduk Lokal yang Berdoa di Man Mo Temple, Hong Kong. (Foto: Flickr / daniel shiu)
zoom-in-whitePerbesar
Penduduk Lokal yang Berdoa di Man Mo Temple, Hong Kong. (Foto: Flickr / daniel shiu)
Sama seperti rumah ibadah lainnya, Man Mo Temple juga menerapkan beberapa larangan. Seperti tidak boleh merokok, harus selalu menjaga ketenangan, dilarang memakai pakaian terbuka, dan tidak menggunakan flash ketika mengambil foto.
ADVERTISEMENT
Hinga kini, kuil Man Mo atau Kuil Wen Wu, ramai dikunjungi penduduk untuk sembayang memuja Dewa Man dan Dewa Mo. Tak sedikit pula,wisatawan dalam maupun luar negeri juga datang kesini.
Bagian Dalam Man Mo Temple, Hong Kong. (Foto: Flickr / Fabio Galeazzi)
zoom-in-whitePerbesar
Bagian Dalam Man Mo Temple, Hong Kong. (Foto: Flickr / Fabio Galeazzi)
Kuil Man Mo masih satu komplek dengan Lit Shing Kung dan Kung Sor. Untuk Lit Shing Kung dibangun untuk menyembah dewa semua surgawi. Sementara Kung Sor berfungsi sebagai aula pertemuan untuk menyelesaikan masalah perselisihan.