Tebing Keraton, Destinasi Wisata Kekinian dan Instagramable di Bandung

2 Januari 2018 9:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tebing Keraton Bandung (Foto: Instagram.com/@jelajahbandung)
zoom-in-whitePerbesar
Tebing Keraton Bandung (Foto: Instagram.com/@jelajahbandung)
ADVERTISEMENT
Setiap libur akhir pekan ataupun libur panjang, rasanya warga ibu kota menjadikan Bandung sebagai salah satu tujuan wajib untuk menghabiskan waktu luang. Letaknya yang tak jauh, udaranya yang sejuk, kuliner lezat, hingga masyarakat yang ramah menjadikan kota ini sebagai tempat favorit bagi warga Jakarta.
ADVERTISEMENT
Dan, jika kamu singgah ke Kota Kembang ini untuk melepas penat, tak ada salahnya menjadikan Tebing Keraton sebagai salah satu destinasi wisata yang kamu kunjungi. Terletak di Kampung Cihagerem, Desa Ciburial, Kabupaten Bandung Utara, kamu bisa mengunjungi Tebing Keraton bersama sahabat dan orang terkasih.
Untuk sampai ke sini, kamu bisa menggunakan berbagai kendaraan. Namun semakin dekat dengan Tebing Keraton, jalan yang kamu lewati akan semakin sempit.
Namun, tak perlu khawatir, perjuanganmu akan terbayar lewat pemandangan perbukitan yang khas. Di bagian barat, kamu akan melihat pemandangan Kota Bandung, sedangkan di sebelah timur akan terlihat pemandangan Kota Lembang, lengkap dengan hijaunya sawah yang membentang.
Selain disajikan pemandangan yang indah, jika beruntung, di waktu tertentu kamu akan disajikan pemandangan matahari terbit dan tenggelam yang sangat indah.
ADVERTISEMENT
Kamu juga akan menikmati hamparan pemandangan hijau berupa lebatnya hutan Tahura Djuanda. Tebing Keraton berada di ketinggian sekitar 1.200 meter di atas permukaan laut.
Sementara itu, di bagian ujung tebingnya ada papin blok dengan kontur yang tidak merata, menambah keindahan dari Tebing Keraton. Ada pula menara pengawas yang bisa menjadi tempat melihat keindahan alam sekitar.
Bahkan, di menara pengawas ini kamu bisa mendapatkan pemandangan alam dari tempat yang lebih tinggi, karena terdapat dua lantai di bangunan ini. Kamu juga akan mendapatkan foto yang Instagramable di tebing ini.
Bagi kamu yang ingin berkunjung, cukup merogoh kocek sebesar Rp 12 ribu. objek wisata Tebing Keraton buka setiap hari mulai pukul 05.00 hingga 18.00 WIB.
ADVERTISEMENT
=========================
Kamu mau uang tunai untuk jalan-jalan? Silakan ikuti kompetisi menulis bersama tiket.com. Hadiah totalnya Rp 25 juta dan lomba berakhir pada 14 Januari 2018. Info selengkapnya bisa dilihat di sini.