Yuk, Bernostalgia dengan Mengunjungi Pameran Transportasi Klasik

22 Maret 2019 12:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Saat berkunjung, kamu tidak diperkenankan untuk memasuki mobil Foto: Helinsa Rasputri/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Saat berkunjung, kamu tidak diperkenankan untuk memasuki mobil Foto: Helinsa Rasputri/kumparan
ADVERTISEMENT
Transportasi tentunya jadi barang penting bagi para traveler untuk bisa menjelajah dunia. Tahu kah kamu, sebelum jadi seperti sekarang ini, transportasi di Indonesia baik umum maupun pribadi mengalami transformasi.
ADVERTISEMENT
Nah, bagi kamu yang penasaran bagaimana tampilan transportasi klasik di masa lampau, kamu bisa datang ke JIEXPO Kemayoran, Jakarta. Karena pada tanggal 20-22 Maret 2019, digelar sebuah pameran transportasi klasik bertajuk Indonesia Classic N Unique Bus 2019, tepatnya di Hall B2.
Truk keluaran Chevrolet ini diproduksi General Motor pada tahun 1927 di Tanjung Priuk Foto: Helinsa Rasputri/kumparan
Di dalam pameran tersebut kamu bisa melihat langsung wujud mobil-mobil jadul seperti bemo, taksi, bus, hingga kendaraan pribadi. Ada sekitar 19 transportasi jadul dalam berbagai bentuk, warna, ukuran, dan juga merek yang bisa kamu temukan di sini.
Berada di dalam pameran Inconesia Classic N Unique Exhibition membuatmu seakan menembus waktu Foto: Helinsa Rasputri/kumparan
Beberapa mobil yang dipamerkan antara lain truk ringan Chevrolet produksi General Motor yang dibuat pada tahun 1927 di Tanjung Priok. Lalu ada pula bus dari PO Sumber Alam seperti Mitsubishi MR 400 dan Dodge 500.
ADVERTISEMENT
Kemudian ada lagi Mercedes-Bens OH-1113, Neoplan, sebuah bus rakitan massal pertama dengan suspensi udara pertama di Indonesia, serta bus Pownis asal Pangkal Pinang yang kini menjadi mobil city tour milik Museum Timah Indonesia.
Kepala Museum Timah Indonesia Pangkal Pinang Muhamad Taufik bersama mobil Pownis Foto: Helinsa Rasputri/kumparan
Menariknya, beberapa bus klasik yang dipamerkan bukan cuma bisa kamu lihat semata, tapi juga dinikmati secara langsung.
Karena pihak penyelenggara juga memberikan kesempatan berkeliling dengan bus gratis yang dipamerkan, seperti Dodge 500 yang bisa digunakan untuk mengelilingi area parkir serta berpindah dari pameran Indonesia Classic N Unique Bus 2019 ke Busworld South East Asia.
Deretan transportasi yang dipamerkan dalam Indonesia Classic N Unique Design 2019 Foto: Helinsa Rasputri/kumparan
Selain itu, kamu juga bisa belajar tentang kisah transportasi yang dipamerkan. Mulai dari tahun pembuatannya, pemilik, waktu penggunaan, hingga bagaimana nasibnya kini ditelan zaman. Rasanya seperti memasuki lorong waktu dan bernostalgia dengan masa lalu.
ADVERTISEMENT
Setelah melihat transformasi mobil klasik, kamu bisa langsung melanjutkan perjalanan ke area pameran mobil bus terkini. Seperti bus Tranjakarta dengan inovasi terkini, zero emision.
Bukan cuma bus klasik, kamu juga bisa temukan bus 'kekinian' di pameran ini. Foto: Helinsa Rasputri/kumparan
Yang membuat pameran ini semakin asyik, kamu tak perlu repot-repot mengeluarkan biaya untuk bisa mengunjungi pameran mobil-mobil klasik yang unik itu. Kamu cukup mengisi formulir dan menyerahkannya ke bagian pendaftaran.
Sebelum memasuki kawasan pameran, kamu akan disuruh untuk mengisi formulir terlebih dahulu Foto: Helinsa Rasputri/kumparan
Kamu yang senang dengan otomotif, setelah melihat-lihat pameran bisa melanjutkan petualangan dengan mengunjungi booth-booth yang tersedia. Bagaimana, tertarik berkunjung melihat keindahan mobil-mobil klasik Indonesia ini?