4 Cara Menghadapi Homesick saat Kuliah di Luar Kota

14 September 2018 15:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Com-Rindu Pulang Kampung (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Com-Rindu Pulang Kampung (Foto: Thinkstock)
ADVERTISEMENT
Kerinduan akan rumah dan orang-orang di dalamnya adalah hal yang tidak dapat kamu hindari ketika mulai tinggal jauh dengan mereka, contohnya saat harus kuliah di luar kota. Terutama jika kamu memang tidak pernah pergi jauh dari rumah sebelumnya.
ADVERTISEMENT
Berada di sebuah tempat baru, menuntut kamu agar belajar menyesuaikan diri dengan lingkungan sekitar. Meski kadang merasa sedih atau kesepian karena jauh dari keluarga, selalu ada cara untuk menghalau kerinduan akan rumah atau homesick.
Seperti yang dikutip dari Her Campus, berikut empat cara di antaranya.
1. Eksplor lingkungan baru
Pengguna sepeda listrik di lingkungan kampus. (Foto: Feby Dwi Sutianto)
zoom-in-whitePerbesar
Pengguna sepeda listrik di lingkungan kampus. (Foto: Feby Dwi Sutianto)
Tinggal di tempat baru tentu menjadi tantangan tersendiri karena kamu harus banyak mencari tahu bagaimana kultur di sekitar tempat tinggalmu dan tempat-tempat penting yang harus kamu kunjungi.
Di antaranya seperti pasar atau supermarket untuk berbelanja dan memenuhi kebutuhan sehari-hari, layanan kesehatan, tempat makan, hingga tempat rekreasi.
Dengan mengeksplor tempat-tempat tersebut, setidaknya kamu jadi lebih mengenal lingkunganmu dan meminimalisir rasa kangenmu terhadap rumah.
ADVERTISEMENT
2. Terlibat aktif dalam komunitas
Ilustrasi komunitas. (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi komunitas. (Foto: Thinkstock)
Jangan hanya mengurung diri dan menghabiskan waktu di kamar indekos saja. Cobalah untuk keluar dan bergaul dengan orang-orang baru. Selain mendapatkan relasi, kamu juga tidak akan merasa terlalu kesepian.
Kamu bahkan bisa mengajak temanmu untuk pergi keluar atau ikut terlibat dalam sebuah komunitas baik itu di dalam atau di luar kampus. Jadi, waktu luang yang kamu miliki bisa digunakan dengan baik.
3. Punya tujuan
Ilustrasi to-do-list (Foto: Flickr)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi to-do-list (Foto: Flickr)
Ingatlah apa tujuan awal kamu keluar dari rumah. Jangan sampai tekadmu yang kuat dan baik di awal itu berakhir sia-sia dan mengecewakan, --bukan hanya buat dirimu sendiri, tapi juga orangtua dan keluarga yang telah mendukungmu.
Tetap fokus dan tantang diri sendiri untuk menetapkan target apa yang akan kamu perbuat ke depannya. Dengan begitu, rencanamu akan lebih terarah dan kamu juga semangat untuk merealisasikannya satu per satu.
ADVERTISEMENT
4. Membiasakan diri
com-Banyak Teman (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
com-Banyak Teman (Foto: Thinkstock)
Ada beberapa orang yang meskipun sudah sering meninggalkan rumah, tapi dia tetap saja sering mengalami homesick.
Sebenarnya, kamu tidak perlu malu karena sering merasa rindu dengan rumah, yang harus kamu lakukan hanyalah mencoba terbiasa dengan kehidupan yang kamu jalani sekarang.
Mungkin pada awalnya akan terasa sulit, namun lama kelamaan, kerinduan itu akan mereda. Kamu akan disibukkan dengan urusan kuliah, teman-teman baru, kegiatan baru, --hingga akhirnya lingkungan barumu akan terasa seperti rumah kedua.