4 Hal yang Ramai Dibahas Milenial di 2017: Fidget Spinner hingga Alis

8 Desember 2017 19:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Generasi Milenial dan Internet. (Foto: flickr/@UTKnightCenter)
zoom-in-whitePerbesar
Generasi Milenial dan Internet. (Foto: flickr/@UTKnightCenter)
ADVERTISEMENT
Sepanjang 2017 ini banyak hal baru yang bermunculan dan menjadi hits di kalangan anak muda. Bukan hanya hal baru, ada juga yang lama tetapi masih tetap digandrungi remaja.
ADVERTISEMENT
kumparan (kumparan.com) merangkum apa saja hal-hal yang sedang ramai dibicarakan para pelajar milenial sepanjang 2017 seperti dikutip dari Charlotte Five, Jumat (8/12).
1. Fidget Spinner
Spinner (Foto: Unsplash)
zoom-in-whitePerbesar
Spinner (Foto: Unsplash)
Pemintal gelisah atau yang biasa disebut fidget spinner ini sangat popular di kalangan pelajar milenial. Fidget spinner merupakan mainan yang terdiri dari bantalan di tengah struktur datar multi-lobed yang terbuat dari logam atau plastik. 
Mainan ini mulai popular pada tahun 2017, meskipun alat tersebut nyatanya telah ditemukan pada tahun 1993 (npr.org). Biarpun produk ini awalnya dipasarkan dengan klaim manfaat kesehatan, mengurangi stres dan gelisah, namun para pelajar milenial nyatanya menjadikannya mainan.
2. Spotify
Playlist di Spotify. (Foto: Spotify/Facebook)
zoom-in-whitePerbesar
Playlist di Spotify. (Foto: Spotify/Facebook)
Sejak kemunculannya pada September 2008, Spotify telah berhasil menarik 75 juta pengguna aktif. Layanan musik streaming asal Swedia ini masih jadi bahasan favorit remaja tahun 2017 ini. 
ADVERTISEMENT
Spotify juga menyediakan video streaming dan podcast sebagai alternatif lain bagi kamu yang ingin mencari hiburan selain musik. Lagu-lagu yang disajikan juga selalu update sehingga membuat hati para pelajar milenial menyukai aplikasi ini.
Hadirnya Spotify membuat orang-orang mulai meninggalkan beberapa tren musik yang pernah digandrungi dulu, MTV misalnya. Mereka memilih menyaksikan dan mendengarkan lagu-lagu favorit mereka lewat Spotify yang lebih praktis. 
3. Finstagram
Instagram (Foto: Energepic.com via Pexels (CC0 License))
zoom-in-whitePerbesar
Instagram (Foto: Energepic.com via Pexels (CC0 License))
Selain Rinstas (Real Account Instagram), akun finstagram juga banyak diminati kalangan  pelajar milenial sepanjang tahun ini. Finstagram merupakan kepanjangan dari Fake Instagram. Finstagram adalah akun kedua yang dimiliki seseorang untuk tujuan tertentu.
Umumnya, finstagram ini digunakan untuk mengintip akun  media sosial orang lain tanpa ingin identitas aslinya diketahui. Selain itu, finstagram ini juga banyak dipakai untuk menyebarkan  gambar lucu dan postingan-postingan keluhan tentang sesuatu atau orang lain. Tidak jarang juga yang menggunakan finstagram untuk menebar kebencian dan isu-isu sensitif di kalangan masyakarat modern.
ADVERTISEMENT
4. Alis tebal
Micro-blading menghasilkan alis lebih natural. (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Micro-blading menghasilkan alis lebih natural. (Foto: Thinkstock)
Berkembangnya teknologi juga diikuti berkembangnya tren kecantikan. Kalangan pelajar milenial juga mengikuti tren ini. Salah satunya adalah alis tebal yang saat ini sedang disukai. 
Sekalipun hanya pergi untuk membeli sesuatu ke warung terdekat, mereka tidak enggan merepotkan diri untuk melukis alis.
Saat ini, tren alis tebal berwarna hitam dan coklat tua memang sedang hits di kalangan pelajar milenial. Bahkan sampai muncul metode sulam atau tato alis agar para perempuan muda saat ini tidak perlu repot menggambar alis setiap hari. Sulam atau tato alis ini pun bisa bertahan hingga 6 bulan.