5 Cara Milenial Peduli Lingkungan, Kamu Sudah Lakukan yang Mana?

14 Mei 2019 12:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bungkus mi instan berusia 19 tahun. Foto: Dok. @selfeeani/Twitter
zoom-in-whitePerbesar
Bungkus mi instan berusia 19 tahun. Foto: Dok. @selfeeani/Twitter
ADVERTISEMENT
Masih ingat dengan bungkus mi instan berusia 19 tahun yang ditemukan hanyut di pantai?
ADVERTISEMENT
Saat ditemukan di laut selatan Kabupaten Malang oleh cewek bernama Fiansa Tiara Pradani, kemasan plastik ini masih utuh, belum menunjukkan tanda-tanda bakal terurai. Semua karena sifatnya sulit terdegradasi (non-biodegradable).
Temuan yang mengiris hati ini jadi contoh nyata bahwa plastik merupakan limbah abadi yang sulit terurai. Menurut Dinas Perumahan, Permukiman dan Pertanaha Buleleng, plastik membutuhkan 100 - 500 tahun hingga terurai sempurna.
Enggak terhitung banyaknya mamalia laut yang menderita dan ditemukan meninggal dengan perut penuh sampah. Lumba-lumba, paus, dan anjing laut sering ditemukan sekarat akibat enggak sengaja menelan sterofoam, botol, dan kantung plastik. Sungguh menyedihkan, bukan?
Temuan 40 kilogram plastik di dalam perut si paus. Foto: Darrell Blatchley/D' Bone Collector Museum Inc via Facebook
Kalau kamu mengaku sedih dan kepengin melakukan sesuatu untuk membantu, enggak sulit, kok. Kamu enggak perlu keluar uang banyak untuk jadi donatur atau mendedikasikan diri jadi relawan.
ADVERTISEMENT
Cukup dengan membiasakan pola hidup go-green dan mengurangi pemakaian plastik, artinya kamu sudah berkontribusi melestarikan bumi. Karena sudah enggak zamannya apa-apa serba plastik!
Stop gunakan sedotan plastik
Start small. Saat beli kopi susu atau minuman di mal, kamu bisa request untuk enggak dikasih sedotan plastik. Minum langsung dari cup enggak ada salahnya, kok.
Atau kalau kepengin lebih keren dan kekinian, kamu bisa hunting sedotan hits yang terbuat dari kaca, akrilik, aluminium, dan bambu aneka warna. Selain bikin minuman semakin instagramable, kamu juga sudah berkontribusi untuk mengurangi limbah plastik dunia.
Harganya juga enggak mahal, kok. Ada banyak online shop yang menjual satu set sedotan lucu dengan harga terjangkau.
Ilustrasi sedotan plastik dan stainless Foto: dok.shutterstoc
Gunakan totebag lucu saat belanja
ADVERTISEMENT
Ini dia kebiasaan yang harus dibangun. Saat membeli satu atau dua barang yang sebenarnya bisa dibawa dengan tangan, bilang ke petugas kasir untuk enggak menggunakan kantong.
Sedangkan saat belanja di pasar, minimarket, dan supermarket, jangan lupa selipkan tote bag sebagai pengganti kantung plastik. Biar kelihatan kece dan kekinian, kamu bisa membeli totebag berbahan kanvas dengan desain lucu, atau bertuliskan quote yang 'kamu banget'. Fashion statement!
Totebag untuk belanja. Foto: Dok. Freepik
Bawa tumbler/botol minum ke mana-mana
Zaman sekarang, tumbler warna-warni kembali ngetren di mana-mana. Meski harganya enggak murah, namun masa pakai tumbler bisa awet hingga bertahun-tahun. Lagi-lagi, kamu bisa membeli tumbler atau botol minum lucu yang sesuai dengan selera kamu. Suhu minuman pun terjaga lebih lama!
Tumbler Foto: Shutterstock
Kotak bekal, why not?
ADVERTISEMENT
Ada banyak lho, anak muda yang care dengan bahaya penggunaan sterofoam. Meski tampak sepele, nyatanya kemasan makanan yang satu ini perlu 500 tahun untuk terurai di tanah. Oleh karenanya, coba deh, biasakan sedia kotak bekal di dalam tas.
Karena bumi sudah tua, mendingan kamu jangan nambah-nambahin beban dengan terus menggunakan sterofoam. Meski agak sulit diterapkan saat sedang membawa tas kecil, seenggaknya kamu bisa mulai membangun kebiasaan baik ini. Siapa bilang go-green itu enggak keren?
Ilustrasi kotak bekal. Foto: Dok. A Little Bit Yummy
Pakai sabun/sampo eco-friendly
Satu lagi limbah kimia yang bahayanya sering enggak disadari. Dalam sampo dan sabun yang kamu pakai, terkandung bahan kimia yang limbahnya berpotensi mencemari lingkungan. Beberapa di antaranya SLS (Sodium Lauryl Sulfate), paraben, isopropil alkohol, triklosan, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Hari gini, ada banyak kok produk lokal berkualitas yang hadir dengan konsep vegan dan natural. Seperti The Bath Box, Sensatia Botanical, Mineral Botanica, Utama Spice, dan masih banyak lagi.
Ilustrasi Penggunaan Sampo Foto: Pixabay