5 Hal Sepele yang Bisa Bikin Hubunganmu dengan Pacar Kandas

11 Desember 2018 16:24 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Kencan  (Foto: Shutterstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kencan (Foto: Shutterstock)
ADVERTISEMENT
Setiap pasangan mungkin enggak mau hubungan yang telah terjalin lama bersama pacar kandas begitu saja. Namun bisa saja hubungan itu putus di tengah jalan bila enggak diperhatikan dengan baik.
ADVERTISEMENT
Kadang kamu melakukan hal-hal sepele yang tanpa sadar bisa membuat pacar enggak nyaman. Sebagaimana dikutip dari Swoon Odyssey, berikut lima hal sepele di antaranya yang bisa bikin hubunganmu dengan pacar kandas.
1. Bohong
Laki-laki player (Foto: Shutterstock)
zoom-in-whitePerbesar
Laki-laki player (Foto: Shutterstock)
Sekecil apapun kebohongan yang kamu lakukan terhadap pacar akan berdampak buruk pada hubunganmu suatu saat nanti. Bila ketahuan, hal itu akan menimbulkan ketidakpercayaan padamu, dan hubungan yang kamu bangun.
Kamu juga enggak boleh berdalih pada anggapan melakukan kebohongan demi kebaikan. Enggak ada hal semacam itu karena satu kebohongan bakal mengarah pada kebohongan-kebohongan lainnya untuk menutupi satu kebohongan tersebut.
2. Saling menyalahkan
Laki-laki Suka Mengatur (Foto: Shutterstock)
zoom-in-whitePerbesar
Laki-laki Suka Mengatur (Foto: Shutterstock)
Tindakan saling menyalahkan saat ada permasalahan, mungkin terjadi karena adanya ego dari masing-masing pihak. Keduanya merasa paling benar, sehingga mudah untuk melempar kesalahan terhadap pasangan sendiri.
ADVERTISEMENT
Hal ini akan membuat pacar bakal enggak nyaman denganmu. Terkadang, sebagai pacar yang baik, kamu perlu mengalah, meminta maaf duluan sebagai upaya mencairkan suasana agar tidak tegang.
3. Cemburu berlebihan
Com-Jangan Bikin Cemburu (Foto: Thinkstocks)
zoom-in-whitePerbesar
Com-Jangan Bikin Cemburu (Foto: Thinkstocks)
Cemburu terhadap pacar ketika ia dekat-dekat dengan lawan jenis adalah hal yang wajar. Namun bila hal itu membuatmu cemburu berlebihan, kamu bakal membuat pacar merasa terganggu juga.
Pacaran didasarkan atas rasa percaya. Jangan sampai rasa cemburu yang kamu miliki itu, membuatmu selalu curiga dan posesif terhadap pacar.
4. Miskomunikasi
Komunikasi jadi kunci kebahagiaan. (Foto: thinkstockphotos.com)
zoom-in-whitePerbesar
Komunikasi jadi kunci kebahagiaan. (Foto: thinkstockphotos.com)
Saat pacaran, pertengkaran bisa terjadi hanya gara-gara masing-masing pihak salah paham akan suatu hal. Pertengkaran akibat kesalahpahaman ini terjadi, karena adanya komunikasi yang buruk antarpasangan.
Maka dari itu sebaiknya masing-masing pihak perlu mengomunikasikan apa yang menjadi keluh kesahnya. Selain itu, perlu juga menjadwalkan waktu komunikasi secara rutin bagi pasangan, untuk mengevaluasi apa-apa saja yang menjadi permasalahan hubungan kalian.
ADVERTISEMENT
5. Mengingat-ingat masa lalu
Move On dari Mantan (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Move On dari Mantan (Foto: Thinkstock)
Ada sebagian orang yang cukup terbuka dengan masa lalunya. Namun untuk menghindari ketidaknyamanan yang ditimbulkan, sebaiknya hindari topik obrolan masa lalu dengan pacar, apalagi yang melibatkan persoalan mantan pacar.
Masa lalu dari pasanganmu biarlah menjadi urusannya, akan tetapi saat ini kamu bisa fokus pada masa depan hubungan kalian berdua.