5 Kursus yang Bisa Kamu Jadikan Sumber Penghasilan

4 Juli 2019 16:04 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kursus singkat. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Kursus singkat. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Zaman yang makin berkembang menuntut kamu untuk terus selalu mengembangkan bakat dan kemampuanmu di segala bidang, soalnya dengan kamu memiliki banyak kemampuan dalam diri, semakin besar peluang yang kamu punya untuk mendapatkan keuntungan dari sana.
ADVERTISEMENT
Salah satu cara mengembangkan bakat dan kemampuanmu adalah dengan mengikuti kursus atau les yang sekiranya muncul dari hobby yang kamu sukai. Siapa yang tahu berawal dari hobby, bakal berkembang jadi hal yang menguntungkan.
Berikut ini, beberapa kursus yang bisa kamu ikuti supaya menambah pundi-pundi keuangan kamu.
Barista Meracik Kopi Foto: pixabay.com
Banyaknya penggemar kopi di berbagai kalangan jadi bikin banyak juga yang penasaran untuk ikut membuat atau meracik kopinya sendiri. Tapi siapa bilang bikin kopi itu semudah yang dibayangkan? Untuk meracik kopi sampai mendapatkan hasil yang terbaik, perlu belajar dulu, lho.
Nah, ilmu yang kamu dapat dari kursus meracik kopi ini bisa kamu gunakan buat membuka usaha kedai kopi seperti kopi kekinian yang sedang hits sekarang ini, lho.
ADVERTISEMENT
ilustrasi memasak wortel Foto: Shutterstock
Buat kamu yang suka wisata kuliner dan mencoba makanan-makanan dari berbagai resto di berbagai tempat, kursus ini bisa kamu cobain, lho. Dengan kursus memasak, kamu enggak cuma bisa memahami rasa masakan aja, tetapi juga bisa memasak makanan yang kamu sukai sendiri.
Siapa tahu, kalau banyak yang menyukai hasil makananmu, kamu bisa membuka peluang usaha dengan berjualan makanan atau bahkan membuka resto.
Kelas make up yang digelar Sahabat Ibu Pintar. Foto: Shika Arimasen Michi/kumparan
Seperti yang kita ketahui, make up menjadi salah satu hal yang enggak bisa ditinggalkan oleh cewek-cewek yang seakan udah menjadi bagian dari hidup mereka.
Nah, buat kamu yang suka banget make up, tapi enggak terlalu memahami step apa aja yang harus dilakukan, kamu bisa juga mengikuti les make up. Karena siapa tahu, selesai mengikuti les tersebut, kamu jadi bisa melebarkan sayapmu menjadi make up artist. Lumayan, lho, menambah uang jajan buat jalan-jalan sama pacar atau teman.
ADVERTISEMENT
Ilustrasi Bahasa-bahasa di Dunia Foto: Getty Images
Buat kamu yang suka banget ketemu sama orang baru atau ngobrol sama orang, kamu bisa mengikuti kursus bahasa asing ini. Benefitnya mempelajari bahasa asing ini, kamu bisa membantu beberapa perusahaan asing atau bahkan kamu sendiri untuk berbicara dengan client atau tamu dari luar negeri.
Ilustrasi menulis daftar. Foto: Dok. Pixabay
Buat yang suka bercerita, kamu enggak harus jago berbicara secara verbal aja, tapi kemampuan non-verbal kamu juga harus dilatih. Ada, lho, yang namanya kursus menulis. Kamu bisa menulis blog, atau menjadikan kemampuan menulismu dalam memasarkan suatu produk.
Tertarik untuk mengambil kursus salah satunya?