Biar Makin Gaya, Berikut 3 Tips Saat Memakai Denim Jacket

16 April 2018 15:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Jaket Denim. (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Jaket Denim. (Foto: Pixabay)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Denim jacket selalu jadi andalan banyak orang untuk tampil keren. Alasannya, denim jacket mudah dipadankan dengan beragam fashion item untuk menunjang penampilan. Meski begitu, pemakaiannya enggak boleh sembarangan. Sebab, kalau salah langkah, penampilan kamu yang dipertaruhkan.
ADVERTISEMENT
Itu sebabnya, sebelum mulai menggunakannya, kamu harus tahu tiga panduan penting saat memakai denim jacket. Apa saja?
1. Pilih denim jacket yang agak kebesaran
Oversized Denim Jacket  (Foto: Dok. Stylethegirl)
zoom-in-whitePerbesar
Oversized Denim Jacket (Foto: Dok. Stylethegirl)
Kalau kamu bosen dengan tampilan denim jacket yang gitu-gitu saja, kamu bisa coba satu tips berikut ini, guys. Ya, kamu bisa pilih denim jacket dengan ukuran yang agak besar sebagai outer, lalu kamu pakai jacket tersebut di area bahu. Intinya, kayak street style para seleb Hollywood gitu, deh.
2. Pilih warna yang agak kontras
Denim on Denim (Foto: Dok. Target)
zoom-in-whitePerbesar
Denim on Denim (Foto: Dok. Target)
Beberapa orang enggan memadankan kemeja, jacket, dan celana jeans secara bersamaan, karena takut dianggap ‘too much’. Padahal, hal itu sebenarnya enggak masalah, lho.
Kamu bisa pilih warna yang kontras dari ketiga fashion item itu biar enggak terlihat monoton. Misalnya, kamu bisa pakai atasan denim dengan warna yang terang, sedangan buat celananya kamu bisa pakai yang gelap.
ADVERTISEMENT
3. Tambahkan sneaker putih untuk mempermanis tampilan akhir
Denim With Sneaker (Foto: Dok. Wheretoget)
zoom-in-whitePerbesar
Denim With Sneaker (Foto: Dok. Wheretoget)
Nah, kalau kamu memilih warna yang senada antara atasan dengan bawahan, itu juga sah-sah saja, selama kamu tahu cara mempermanis tampilan akhirnya. Dengan sneaker putih misalnya. Yap, sneaker putih bisa membuat tampilan kamu makin segar ketimbang kamu pakai sneaker berwarna lain.