Daya Tampung hingga UKT, Ini Informasi Seputar Unbraw di SBMPTN 2018

3 Juli 2018 10:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Universitas Brawijaya. (Foto: Wikimedia Commons)
zoom-in-whitePerbesar
Universitas Brawijaya. (Foto: Wikimedia Commons)
ADVERTISEMENT
Di antara beberapa PTN yang sudah dijelaskan sebelumnya, nama Universitas Brawijaya (Unbraw) tak bisa dilewatkan dari perhatian para peserta SBMPTN 2018. Kampus yang pusatnya berada di kota Malang, Jawa Timur, ini, memiliki 15 Fakultas dan 2 Program pendidikan setara fakultas.
ADVERTISEMENT
Selain Malang, Unbraw juga memiliki cabang lain yang terletak di Kediri, Kasembon, Jakarta, dan Probolinggo untuk pendidikan maupun penelitian. Pada 2010, Unbraw pernah menyabet predikat terbaik "The Most Interactive LocalNode" dari Smart Campus Award.
Hingga saat ini, kampus yang didirikan pada 1963 itu telah melahirkan beberapa tokoh alumni penting. Beberapa di antaranya seperti Jusuf Kalla (Wakil Presiden RI), Munir Said Thalib (Aktivis HAM), Djarot Saiful Hidayat (Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta).
Berkaca dari data jumlah peminat di tahun sebelumnya, jurusan Pendidikan Dokter menjadi yang paling populer di antara prodi rumpun saintek yang lainnya, dengan jumlah peminat sebanyak 3.340. Tahun ini, jurusan tersebut memiliki daya tampung untuk 90 orang saja.
Sementara di rumpun sosial humaniora, sama seperti di UGM dan UI, jurusan hukum masih menjadi tujuan favorit bagi para calon mahasiswa. Ilmu Hukum Unbraw, tahun lalu, digandrungi sebanyak 4.158 peminat. Tahun ini, mereka akan menerima sebanyak 282 mahasiswa baru.
ADVERTISEMENT
Dalam hal Uang Kuliah Tunggal (UKT) di tahun ini, Unbraw menetapkan enam kelompok tafif UKT untuk setiap jurusan yang tersedia. Untuk kelompok 1 dan 2, seluruh jumlah dipukul rata menjadi Rp 500 ribu dan Rp 1 juta.
Sedangkan bagi kelompok nomor tiga dan seterusnya, jumlahnya bisa berbeda-beda. Mulai dari Rp 3,25 juta, hingga Rp 21,6 juta, tergantung dari jurusan yang menjadi tujuan calon mahasiswa tersebut. Untuk detailnya bisa dilihat langsung melalui laman resmi Selma Unbraw.
Pengumuman hasil SBMPTN 2018 bisa mulai diakses mulai Selasa (3/7) pukul 15.00 WIB melalui laman kumparan yang tertera di tautan berikut ini.