Hasil Lengkap SNMPTN 2019

22 Maret 2019 13:29 WIB
SNMPTN 2019 Foto: Sabryna Muviola/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
SNMPTN 2019 Foto: Sabryna Muviola/kumparan
ADVERTISEMENT
Sebanyak 478.608 siswa SMA telah mendaftarkan diri untuk mengikuti Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2019. Pada Jumat (22/3) pukul 13.00 WIB ini, mereka telah mengetahui nasibnya apakah diterima di universitas impian atau enggak.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan pengumuman SNMPTN 2019, 92.331 siswa telah dinyatakan lolos dan diterima di universitas dan jurusan kuliah pilihannya. Menurut data Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) persentase diterima tahun ini adalah 19,29 persen.
Sedangkan untuk pendaftar Bidikmisi di SNMPTN 2019 ini mencapai 137.149 siswa. Jumlah yang diterima yaitu 26.217 orang dengan persentase diterima yakni 19,12 persen.
Untuk wilayah sendiri, paling banyak siswa yang lolos SNMPTN 2019 dari Jawa Timur yang berjumlah 13.737 orang. Disusul dari Jawa Barat yang berjumlah 9.392 orang.
Bagi kalian yang mengikuti SNMPTN 2019, kamu dapat melihat hasilnya di kumparan. Caranya adalah sebagai berikut:
Mengecek di perangkat PC:
1. Buka tautan ini
2. Tekan bersamaan Ctrl+F di keyboard kamu
ADVERTISEMENT
3. Cari nama atau nomor peserta SNMPTN kamu di kolom pencarian
Mengecek di smartphone/tablet dengan browser Chrome:
1. Buka tautan ini
2. Klik ikon titik tiga di kanan atas browser Chrome, lalu pilih menu Find in Page
3. Cari nama atau nomor peserta SNMPTN kamu di kolom Find in Page
Bila ingin melihat semua hasil SNMPTN 2019, silakan klik di sini
Selamat untuk kamu yang lolos SNMPTN 2019! Jangan lupa untuk mencermati proses berikutnya, terutama dalam hal verifikasi dokumen, sampai dengan daftar ulang di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) masing-masing.
Buat kalian yang enggak lolos jangan patah semangat. Masih ada kesempatan lainnya, melalui Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan seleksi mandiri dari masing-masing PTN.
ADVERTISEMENT