Kuning, Warna yang Bakal Digandrungi Milenial di 2018

10 Januari 2018 18:29 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kuning. (Foto: Instagram @gracefashbook @texashouseofglitters)
zoom-in-whitePerbesar
Kuning. (Foto: Instagram @gracefashbook @texashouseofglitters)
ADVERTISEMENT
Tahun lalu, warna pink booming banget di kalangan milenial cewek di seluruh penjuru dunia, termasuk Indonesia. Fashion item mulai dari hoodie, t-shirt, topi, bahkan sneaker yang berbau pink pasti laku di pasaran. Makanya enggak heran, pink jadi warna favorit di tahun 2017.
ADVERTISEMENT
Dilansir Refinery29, warna kuning diprediksi bakal menjadi warna yang digandrungi milenial di 2018. Prediksi ini muncul ketika perayaan tahun baru kemarin, banyak orang yang mengenakan warna ini ketimbang warna hitam.
Meskipun sebelumnya, Pantone, perusahaan panduan warna dunia, menyebut ungu sebagai warna yang bakal menjadi tren sepanjang 2018, tapi Refinery29 yakin kalau warna kuning ini bakal menjadi warna pengganti pink selanjutnya.
Warna kuning memang bukan warna yang baru. Setiap toko online kayak Zara, Need Supply, hingga Net-A-Porter memiliki warna kuning di setiap fashion item mereka.
Meskipun warna ini enggak bakal dianggap sebagai warna populer, tapi seengaknya warna ini bisa membuat kulit kamu semakin cerah dan terlihat lebih berkilau saat dikenakan.
ADVERTISEMENT
Kalau kamu ragu, coba, deh, kenakan warna ini sebagai referensi untuk penampilan kamu sehari-hari. Seenggaknya, buatlah tahun baru ini menjadi hal yang enggak terduga. Setuju?