Nike Segera Rilis ZoomX Vaporfly NEXT%, Sepatu Lari Terbaik di Dunia

25 April 2019 14:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nike 'ZoomX Vaporfly NEXT%' Dok. Nike
zoom-in-whitePerbesar
Nike 'ZoomX Vaporfly NEXT%' Dok. Nike
ADVERTISEMENT
Nike kembali hadir dengan sepatu lari terbarunya. Bagi orang-orang yang gemar berolahraga dan mengoleksi sepatu lari, mungkin sepatu ini bisa jadi salah satu pilihan.
ADVERTISEMENT
'ZoomX Vaporfly NEXT%', suksesor dari Nike 'Vaporfly 4%' yang mendapat predikat sebagai sepatu lari terbaik di dunia akhirnya dirilis juga oleh Nike.
Bukan tanpa alasan Nike menyebut sepatu lari ini sebagai sepatu terbaik. Sebanyak 64 persen dari pemenang '2018’s World Marathon Major' menggunakan Nike 'Vaporfly 4%' sebagai alas kaki mereka.
Termasuk Eliud Kipchoge yang menjadi pemenang maraton sekaligus pemecah rekor maraton di Berlin.
Seperti yang dikutip dari Highsnobiety, sepatu ini memiliki fitur unggulan seperti kemampuan untuk mencengkeram agar mampu berlari dengan baik. Sepatu ini juga dirancang untuk membuat pelari merasa stabil, seakan ‘berlari dengan kaki telanjang’ saking ringannya sepatu tersebut.
Sepatu ini di desain khusus oleh Nike dengan kain baru, vaporweave, yang dianggap sangat ringan dan enggak menyerap air.
ADVERTISEMENT
Nike memberikan sentuhan hijau neon sebagai warna dasar sepatu ini dengan goresan swoosh berwarna hitam di bagian belakang.
Sampai sekarang, Nike belum menginformasikan harga untuk 'ZoomX Vaporfly NEXT%'. Tapi iklan untuk sepatu ini telah diunggah ke YouTube, yang dibintangi oleh Kipchoge dan Mo Farah.
Penulis: Stefanny Tjayadi