NIKI, Talenta Baru Musik Indonesia di Jajaran Artis 88rising

5 Februari 2018 16:24 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
NIKI. (Foto: Instagram @nicolezefanya)
zoom-in-whitePerbesar
NIKI. (Foto: Instagram @nicolezefanya)
ADVERTISEMENT
Setelah Rich Brian, brand media pan-Asia yang saat ini sedang naik daun, 88rising kembali menggaet talenta berbakat asal Indonesia lain. Kali ini mereka mengajak Nicole Zefanya untuk merilis single terbarunya.
ADVERTISEMENT
Di usianya yang baru menginjak 19 tahun, penyanyi yang sekarang menggunakan NIKI sebagai nama panggungnya tersebut, terbilang bukan seorang anak baru di belantika musik Indonesia.
Namanya mulai mencuat sekitar empat tahun lalu, saat ia menjuarai salah satu kontes menyanyi yang kemudian dapat membuatnya tampil sebagai salah satu penyanyi pembuka dalam konser Taylor Swift. Ia juga berkesempatan mendapat kontrak rekaman selama satu tahun.
Dalam usianya yang saat itu baru 15 tahun, lagu-lagu dengan tema pertemanan menjadi sajian utama dari karya NIKI. Seperti salah satunya dalam lagu 'Awali Hari Dengan Cinta' yang dirilis Sony Music pada 2014 lalu.
Penyanyi kelahiran 24 Januari 1999 itu mulai merambah Youtube sebagai wadah untuk karya-karyanya. Pada periode itu, transformasi NIKI dalam bermusik mulai terlihat. Ia mulai mengekspos ketertarikannya dalam skena musik indie lewat enam judul lagu yang ia rilis lewat akun Youtubenya.
ADVERTISEMENT
Dalam sebuah video wawancara, NIKI, yang sekarang berkarya pada genre RnB itu, justru mengatakan bahwa sebelumnya dia tidak pernah menyangka untuk dapat menghasilkan lagu yang bernuansa RnB.
"Teman saya mengatakan'yow, kamu harus dengar Kehlani', dan saya sadar bahwa saya bisa membuat musik seperti itu. Dan situlah awalnya saya masuk ke (musik) RnB. Karena dulunya saya lebih ke indie saat di Youtube, jadi saya tidak punya ekspektasi untuk bisa sampai sekarang," ucap dia.
Lewat lagunya yang berjudul 'See U Never', NIKI berhasil digandeng oleh 88rising setelah sebelumnya memperdengarkan karyanya tersebut ke Brian Imanuel alias Rich Brian. Lagu berdurasi 3 menit 43 detik itu diakui NIKI terinspirasi dari kisah putusnya hubungan percintaan yang sempat ia alami.
ADVERTISEMENT
"Jadi ada satu cowok, dan saya benar-benar gak terima dengan gimana cara hubungan kita berakhir. Hal itu menginspirasi 'See U Never', dan aku menulis sebuah surat berisi kemarahan, semua yang saya pendam, saya tulis di laptop. Banyak dari hal itu menginspirasi lirik di 'See U Never'," lanjut dia.
Bersama 88rising, sejauh ini ia telah merilis sebanyak tiga lagu dan satu track kolaborasi berjudul 'Little Prince' yang rilis dalam album perdana Rich Brian, 'Amen'.
Melihat talenta dan kesempatan yang ia sekarang miliki, bukan tidak mungkin bahwa NIKI akan menjadi rising star baru dari Indonesia di kancah musik internasional.