news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Putus Kontrak dengan Air Jordan, Drake Bergabung dengan adidas

23 Februari 2018 21:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Drake. (Foto: Instagram @champagnepapi)
Dari sekian banyak orang terkenal yang sudah menjalin kerja sama dengan Jordan, Drake bisa dibilang sebagai salah satu sosok yang identik dengan brand ini. Sebab, rapper berusia 31 tahun ini memang terkenal cukup ‘loyal’ dengan brand berlogo Jumpman ini.
ADVERTISEMENT
Drake menjalin kerja sama dengan Jordan pertama kali pada Desember 2013 lalu. Sejak saat itu, Drake secara konsisten bekerja dengan merek ini. Rilisan terbarunya adalah Air Jordan 8 x OVO Sneakers yang resmi diluncurkan pada 16 Februari lalu.
Bahkan, seniman asal Kanada ini menyebut merek Jordan dalam salah satu lagunya, ‘Jumpman’, di tahun 2015 dengan mengatakan, “Mereka memberi saya koleksi tersendiri”.
Namun sayangnya, kisah romantis ini tampak enggak berjalan mulus. Sebab, Drake dilaporkan sedang melakukan nengosiasi mendalam untuk ‘memutuskan’ hubungan dengan Jordan dan bergabung bersama Adidas.
Dikutip dari Sole Collector, disebutkan bahwa Drake enggak senang dengan kerja sama bersama Jordan Brand dan mencari solusi serta kemitraan yang baru agar bisa memberinya ruang lebih untuk berkreasi.
ADVERTISEMENT
Kabarnya, Nike enggak terlalu memberi banyak ruang bagi Drake untuk mengontrol tiap sneakers yang mereka rilis. Sementara itu, adidas justru menawarkan hal sebaliknya. Hal ini disebut-sebut menjadi penyebab mengapa Drake tampak sedang mendekati adidas.
Saat ditanya, juru bicara Jordan menolak untuk mengomentari status hubungan merek tersebut dengan Drake. Sedangkan Drake juga belum membalas apapun saat diminta untuk berkomentar.
Namun, jika Drake benar memilih adidas, maka dia akan bergabung dengan bintang hip hop lainnya seperti Kanye West dan Pharell Williams. Well, kita tunggu saja kabar selanjutnya, guys.