Riset: Cewek Lebih Sering Bergosip Saat Menggebet Seseorang

12 Januari 2019 17:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gosip (Foto: Dee/Flickr)
zoom-in-whitePerbesar
Gosip (Foto: Dee/Flickr)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Membicarakan rumor tentang seseorang atau yang dikenal sebagai aktivitas gosip mungkin pernah kamu lakukan, baik cowok ataupun cewek. Hayo, mengaku saja, teman sekolah, rekan kerja, atau barangkali gebetan bisa jadi bahan gosip yang asyik, kan?
ADVERTISEMENT
Meski cowok dan cewek sama-sama melakukan gosip, tapi tahukah kamu kalau keduanya memiliki perbedaan dalam melakukan aktivitas tersebut? Para peneliti dari Universitas Ottawa di Kanada telah meneliti 290 mahasiswa berusia 17-30 tahun untuk mengonfirmasi perbedaan tersebut.
Hasilnya, cewek dilaporkan lebih sering bergosip dibandingkan dengan cowok.
“Cewek memiliki kecenderungan bergosip lebih sering dibandingkan dengan cowok, khususnya (gosip) tentang penampilan fisik dan informasi sosial (tentang seseorang). Sedangkan cowok lebih suka bergosip tentang pencapaian seseorang,” tulis Adam C. Davis cs dalam penelitian yang diterbitkan jurnal Evolutionary Psychological Science.
Dilansir Springer, cewek-cewek juga menganggap gosip memiliki nilai sosial yang lebih besar, yang memungkinkan mereka mengumpulkan lebih banyak informasi tentang kemungkinan pesaing mereka dalam urusan pacar atau menemukan jodoh.
ADVERTISEMENT
Salah satu pengukuran dalam penelitian ini juga melihat bagaimana gosip antarsesama jenis berlangsung, khususnya yang berkaitan dengan urusan menggebet seseorang. Hasilnya, mereka yang sedang bersaing untuk menggebet seseorang lebih cenderung sering bergosip, terutama cewek.
“Secara kolektif, temuan ini memberikan dukungan fakta dari hipotesis (dugaan awal) bahwa gosip digunakan sebagai taktik kompetisi persaingan mencari cinta,” tulis Adam C. Davis menutup abstrak penelitiannya.