Sehat Fisik, Sehat Finansial: Wajah Baru Kaum Urban Indonesia

16 Juli 2019 15:20 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
com-Sehat fisik, sehat finansial. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
com-Sehat fisik, sehat finansial. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Beberapa tahun terakhir, tren positif telah diadopsi oleh generasi milenial. Tren tersebut termasuk gaya hidup sehat dan melek finansial. Baik di media sosial ataupun dunia nyata, maraknya tren tersebut semakin terlihat jelas.
ADVERTISEMENT
Tren olahraga, misalnya. Kini unggahan tentang olahraga seperti joging, fitness, zumba, dan lainnya banyak ditemukan di media sosial. Event seperti kelas olahraga juga semakin sering diadakan. Gym kerap dipenuhi oleh pelanggan setianya.
Begitu pula dengan tren makanan sehat. Menurut riset dari Nielsen di tahun 2016, 80% responden Indonesia mengatakan bahwa mereka menjalani diet yang membatasi atau melarang mengkonsumsi makanan/minuman yang memiliki efek negatif bagi tubuh. Ditambah lagi, sudah ada cukup banyak restoran baru yang menyediakan menu makanan sehat untuk mendukung gaya hidup positif tersebut; restoran-restoran lama pun menyesuaikan diri dengan situasi terkini.
com-Upload foto makanan sehat. Foto: Shutterstock
Selain gaya hidup yang berkaitan dengan kesehatan, milenial Indonesia juga mulai melek dengan topik seputar finansial. Kiat-kiat mengatur pengeluaran bulanan hingga investasi masa depan jadi bahasan yang cukup ramai dibicarakan. Bahkan ada akun financial advisor di media sosial yang sudah memiliki ratusan ribu followers.
ADVERTISEMENT
Riset dari Nielsen pada 2016 juga menyatakan bahwa Indonesia berada posisi tiga besar dunia dalam hal sentimen keuangan paling positif. Artinya, Indonesia menunjukkan optimisme yang kuat akan kesejahteraan finansial, termasuk prospek lapangan kerja dan kondisi keuangan pribadi.
Dengan wajah baru kaum urban Indonesia yang peduli akan kesehatan dan kondisi keuangan, maka jangan sampai kamu ketinggalan tren positif tersebut. Jika kamu sudah melakukannya, kamu bisa terus melanjutkan kebiasaan baikmu. Namun jika belum, maka belum terlambat bagimu untuk mulai menerapkan gaya hidup sehat secara fisik dan finansial.
com-Berolahraga. Foto: Shutterstock
Agar tubuh sehat, kamu bisa mulai dengan fokus pada dua hal: aktivitas tubuh serta pola makan. Berolahragalah secara rutin, serta mulai jauhi makanan yang dapat memberikan dampak negatif pada tubuh.
ADVERTISEMENT
Untuk pengaturan keuangan yang sehat, kamu bisa mulai membaca tentang topik-topik terkait untuk diterapkan, atau bahkan mengunjungi konsultan keuangan. Mulailah menabung, menyeimbangkan pemasukan dan pengeluaran, dan berinvestasi untuk masa depan — baik investasi bisnis maupun investasi untuk hidup dengan mengambil asuransi.
Bagaimana, sudah tertarik untuk mengikuti gaya hidup sehat? Jangan ketinggalan tren positif ini agar kamu bisa #LiveHealthierLives dengan kondisi fisik dan finansialmu yang selalu sehat terjaga.
Story ini merupakan bentuk kerja sama dengan Sun Life.