YouTube Jadi Platform yang Paling Banyak Digunakan Gen Z

27 Juli 2018 21:14 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi platform YouTube. (Foto: Dado Ruvic/Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi platform YouTube. (Foto: Dado Ruvic/Reuters)
ADVERTISEMENT
Gen Z adalah generasi pertama yang tumbuh dengan internet dan media sosial sebagai bagian dari kehidupannya sehari-hari. Berbeda dengan generasi sebelumnya, Gen Z nampaknya tidak terlalu senang dengan Facebook. Ketertarikan Gen Z pada Facebook tercatat menurun sebanyak 71 persen.
ADVERTISEMENT
Padahal menurut Nick Burcher, Facebook menjadi salah satu platform media sosial paling booming khususnya di Indonesia sendiri yaitu pada Juli 2010, dengan pengguna sebanyak 25,912,960. Naik 298.9 persen dari tahun sebelumnya.
Mengutip data dari Pew Research, 45 persen remaja atau Gen Z selalu online setiap hari, hampir dua kali lipat dari generasi sebelumnya (milenial).
Pew juga menemukan beberapa statistik menarik terkait demografi. 50 persen remaja perempuan lebih sering online sedangkan untuk remaja laki-laki hanya berkisar di angka 39 persen.
Meski begitu, remaja yang masuk dalam Gen Z ini merasa nyaman menjalani hidup mereka di dunia maya. Mereka juga mengaku punya lebih dari satu akun media sosial di berbagai platform.
ADVERTISEMENT
"Aku merasa media sosial dapat membuat orang-orang yang seumuran denganku merasa tidak terlalu merasa kesepian atau sendiri. Media sosial sebenarnya bisa jadi wadah untuk berinteraksi juga dengan orang-orang," ujar Bella (15) salah satu responden.
85 persen Gen Z mengatakan mereka menggunakan YouTube, 72 persennya juga menggunakan Instagram dan 69 persennya menggunakan Snapchat.
Dari keseluruhan persentase ini, 95 persen dari mereka memang dibekali smartphone, sehingga memiliki akses yang mudah untuk berselancar di internet dan mengupdate media sosialnya.