Resep Beef Teriyaki Gurih nan Menggugah Selera untuk Menu Sahur Praktis

Resep Masakan
Panduan supaya suami betah di rumah
Konten dari Pengguna
10 Mei 2020 21:00 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Resep Masakan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi beef teriyaki. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi beef teriyaki. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Sudah ada rencana mau masak apa untuk menu sahur nanti? Yuk, bikin resep beef teriyaki ala HokBen yang satu ini.
ADVERTISEMENT
Gurih dan empuknya daging berbalut saus teriyaki, dijamin bakalan bikin kamu lahap saat sahur, dan membantu menguatkan tubuh selama puasa. Kamu juga bisa memadukan lauk ini dengan sayur favorit untuk menambah kandungan nutrisinya.
Simak resep masakannya di sini ya!

Bahan:

500 gram daging sapi
1 buah bawang bombay
1 sdm Gula
2 sdm Garam
Bahan marinasi:
5 sdm kecap manis
8 sdm saus teriyaki
4 sdm kecap asin
2 sdm minyak wijen
3 siung bawang putih, haluskan
2 cm jahe, haluskan
Lada bubuk secukupnya
Ilustrasi beef teriyaki. Foto: Shutterstock

Cara membuat beef teriyaki:

1. Iris memanjang daging sapi hingga tipis lalu cuci sampai bersih.
ADVERTISEMENT
2. Campurkan bahan marinasi dalam satu wadah dan aduk hingga rata. Masukkan irisan daging yang sudah diiris tipis. Aduk kembali.
3. Diamkan adonan daging selama setengah jam di dalam kulkas.
4. Jika sudah, panaskan 1 sdm mentega dan masukkan daging yang sudah didiamkan dalam kulkas.
5. Tumis daging dan tutup wajan supaya tidak menguap.
6. Masukkan garam dan gula ke dalam masakan daging yang sudah keluar air.
7. Jika dirasa sudah harum, masukkan irisan bawang bombay.
8. Tumis sebentar dan angkat daging. Beef teriyaki siap disajikan.
Selamat mencoba resep masakan di atas untuk menu sahur hari ini!