Konten Media Partner

Terus Bersinergi TDA Yogyakarta Kolaborasi dengan Grab

30 Juni 2024 23:40 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Terus Bersinergi TDA Yogyakarta Kolaborasi dengan Grab
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Yogyakarta-Komunitas Pengusaha Tangan Di Atas (TDA) daerah Yogyakarta terus bersinergi dengan beberapa stakeholder, hal ini guna mengenalkan TDA ke masyarakat luas.
ADVERTISEMENT
TDA Yogyakarta berkolaborasi dengan Grab bertujuan untuk saling menukar benefit dan mendekatkan TDA ke masyarakat pengguna grab.
Ketua TDA Yogyakarta, Achmad Sirojuddin mengatakan, adanya kolaborasi juga mendekatkan grab dengan member TDA, khususnya bagi para member di bisnis kuliner.
Menurutnya, adanya kolaborasi ini saling memberikan benefit bahkan member TDA dapat mengenalkan bisnisnya melalui promo yang ada di Grab.
"Kolaborasi ini bagus banget karena saling memberikan benefit, bahkan bisa digunakan sebagai gimmick promo oleh teman member yang usahanya kuliner," terangnya.
Sedangkan benefit yang diperoleh TDA Yogyakarta yaitu memberikan benefit ke member dan usahanya terutama usaha kuliner untuk menambah gimmick promo. Dengan adanya promo kolaborasi ini nantinya TDA dapat dikenal oleh masyarakat luas.
ADVERTISEMENT
"Langkah berikutnya kita akan eksplorasi kerja sama apalagi yang bisa saling memberikan benefit TDA dan Grab," tandasnya.
Achmad berharap TDA bisa bersinergi dengan berbagai perusahaan multinasional seperti Grab. Hal ini untuk menambah benefit baik untuk TDA ataupun untuk member TDA Jogja.