Aplikasi Mediv, Toko Online Produk Kesehatan Dan Kosmetik

Konten dari Pengguna
11 September 2019 20:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Abby Onety tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Nara sumber Road Show Bisnis Lima Jari:  Ivan Aditya, Stefanie Kurniadi dan Dharma Syahputra
zoom-in-whitePerbesar
Nara sumber Road Show Bisnis Lima Jari: Ivan Aditya, Stefanie Kurniadi dan Dharma Syahputra
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mediv? Itu mahluk apaan?. Seperti itulah candaan saya kepada seorang teman saat pertama kali mendengar kata Mediv. Iyah, saya benar-benar blom tau tentang Mediv ketika menerima undangan untuk menghadiri acara road show pada tanggal 5 September di Four Points by Sheraton Hotel, Makassar. Saya semakin penasaran dengan tema yang diusung yaitu Bisnis Modal Jari. Bisnis modal jari? Kebayang gak teman-teman tentang bisnis ini? bisa mereka-reka gak sih? Akh, ya udahlah, penasaran tuh gak boleh pake lama, iya kan?.
ADVERTISEMENT
Hhmm... baiklah, kali ini saya akan sharing informasi tentang Mediv, Bisnis Modal Jari yang siap bermitra dengan kalian semua melalui sebuah aplikasi mobile, terobosan baru Kimia Farma yaitu Mediv, toko online produk kesehatan dan kosmetik.
Road show ini diselenggarakan oleh Kima Farma dengan menampilkan 3 nara sumber: Dharma Syahputra – Direktur Umum & Human Capital Kimia Farma, Stefanie Kurniadi – Founder CRP Group, dan Ivan Aditya – Digital Marketing Manager PT. Tunas Ridean Tbk.
Dharma Syahputra mengawali perbincangan dengan mengajak para generasi milenial untuk mengembangkan kreativitas dalam dunia digital sehingga punya daya dukung dan daya saing dalam melakukan bisnis. Di era teknologi informasi dan komunikasi saat ini, semakin banyak orang melakukan bisnis jaman now yang berbasis digital. Oleh karena itu, jangan menyia-nyiakan waktu dan membuang kesempatan dalam melewatkan bisnis online, download dan segera bergabung dengan Mediv.
ADVERTISEMENT
Bisnis ini tanpa modal tanpa resiko dan terpercaya karena mudah menemukan jaringan Kimia Farma di seluruh Indonesia. Hanya bermodalkan smartphone dan kuota internet , mitra saja, Mediv sudah bisa mengembangkan bisnisnya di industri kesehatan. Kini, Mediv siap mengajak semua masyarakat untuk menjadi mitranya.
Nama Stefanie Kurniadi tidak bisa dipisahkan dari Warunk Upnormal dan Bakso Boedjangan. Pada kesempatan ini, Stefanie banyak berkisah tentang proses membangun bisnis hingga mencapai kesuksesan seperti sekarang ini. Kesuksesan membangun bisnis tak lepas dari teknologi kekinian seperti digital marketing. Bentuk promosi melalui media sosial dengan memanfaatkan jasa blogger, infuencer dan selebgram sangat membantu dalam meningkatkan penjualan.
Ivan Aditya, seorang anak muda yang pernah menempuh pendidikan di negara tetangga Malaysia, dan memilih pulang kampung ke Indonesia untuk berkarya sebagai anak bangsa, terlihat antusias mengajak seluruh yang hadir untuk mengawali kesuksesan dalam berbisnis. Mediv bisa menjadi mitra dalam berbisnis online. Hanya dengan mendownload aplikasi di smartphone di tambah kuota internet kita sudah bisa memulai berbisnis, ini sangat mudah dan simple.
Apa sih Mediv?
ADVERTISEMENT
Mediv adalah platform pertama dan satu-satunya dalam industri kesehatan di Indonesia yang memungkinkan para mitra Mediv untuk berjualan alat kesehatan dan produk kosmetika hampir tanpa modal dan tidak membutuhkan ruangan/gedung khusus. Makanya disebutkan sebagai “bisnis modal jari”.
Apa Manfaat Mediv?
Mediv memberikan kesempatan kepada semua orang untuk berjualan alat-alat kesehatan dan produk-produk kesehatan yang berkualitas secara online.
Mediv meliputi ada 3 bagian, yaitu:
1. Mediv Screen
Mediv Screen merupakan sebuah layar interaktif yang memungkinkan end customer berbelanja langsung melalui layar yang ditempatkan di tempat umum ( Apotek Kimia Farma )
2. Mediv App
Aplikasi android yang digunakan para mitra mediv untuk bertransaksi dan mendapatkan margin dengan menjadi reseller
3. Mediv AR
ADVERTISEMENT
Mediv AR adalah plugin tambahan yang berguna sebagai katalog dari produk-produk tertentu di Mediv app dengan teknologi augmented reality sehingga katalog akan berwujud 3D.
Produk yang ditawarkan di Mediv meliputi:
1. Alat kesehatan, dengan sub kategori penguat dan penyangga, diagnosis portable, alat bantu jalan, olahraga, dan furnitur medis.
2. Health & beauty, dengan sub kategori ibu dan anak, supplement, beauty face, face mask, beauty lips, dan beauty skin.
Blogger Perempuan Makassar di acara road show App Mediv