Ratusan Rumah Rusak dan Satu Orang Meninggal Akibat Puting Beliung di Cirebon

Konten Media Partner
30 Desember 2018 21:44 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ratusan Rumah Rusak dan Satu Orang Meninggal Akibat Puting Beliung di  Cirebon
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
AboutCirebon.id ,- Sebanyak 165 rumah warga dan 2 musholah di Desa Panguragan Kulon, Kecamatan Panguragan, Kabupaten Cirebon rusak , usai diterjang angin puting beliung, Minggu (30/12/2018) sekitar pukul 15.30 WIB.
ADVERTISEMENT
Selain memporak- porandakan rumah warga di empat blok Desa Panguragan Kulon, , angin puting beliung juga mengakibatkan lima korban luka dan 1 orang meninggal dunia.
Tak hanya itu, angin puting beliung juga menumbahkan sejumlah pohon di desa setempat dan merobohkan satu bangunan sekolah.
“Kejadian angin puting beliung sekitar pukul 15.30 WIB,” ujar Perangkat Desa Panguragan Kulon, Herman (40).
1. Korban Meningal Akibat Tertimpa Reruntuhan Bangunan
Bencana angin puting beliung di Desa Panguragan Kulon, Kecamatan Panguragan, Kabupaten Cirebon, selain memporak-porandakan rumah warga, kejadian ini mengakibatkan 5 orang luka dan satu orang meninggal dunia.
Korban meningal dunia atas nama Herdi yang berusia 3 tahun warga blok 4 Desa Panguragan Kulon, Kecamatan Panguragan, Kabupaten Cirebon.
ADVERTISEMENT
“Korban meninggal ini akibat tertimpa reruntuhan bangunan,” ujar Dadang Suhendar, Ketua BPBD Kabupaten Cirebon.
2. Kerusakan Rumah Cukup Besar
Akibat peristiwa tersebut, jumlah kerugian yang dialami warga Desa Panguragan Kulon cukup besar. Hal ini dikarenakan kerusakan besar terjadi di bagian atap rumah.
Petugas dari BPBD dan instansi terkait masih melakukan pendataan jumlah rumah warga yang mengalami kerusakan dan juga korban luka-luka.
“Data sementara ada 165 rumah yang rusak parah dan satu sekolah,” tambah Dadang.
3. Warga Mengungsi di Masjid dan Puskesmas
Sejumlah warga yang menjadi korban akibat bencana Puting Beliung di Desa Panguragan Kulon, harus mengungsi di masjid dan juga Puskesmas.
Warga yang mengungsi di masjid dan Puskesmas tersebut karena rumah mereka mengalami kerusakan yang cukup parah di bagian atap. Namun, ada juga warga yang tetap bertahan di rumahnya.
ADVERTISEMENT
4. Angin Puting Beliung dari Arah Barat ke Timur
Dalam video yang beredar di media sosial, pusaran angin kencang berwarna hitam pekat berputar memporak-porandakan atap rumah dan menumbangkan sejumlah pohon.
Angin puting beliung yang berputar cukup kencang tersebut dari arah barat ke arah timur menyapu bersih yang dilewati.
“Hampir 20 menit, berputar dari Barat ke Timur dan kembali lagi ke Barat,” ujar Eva, salah satu warga blok 3 Desa Panguragan Kulon, Kabupaten Cirebon.