6 Hektare Lahan di Aceh Selatan Ludes Terbakar

Konten Media Partner
11 April 2019 13:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas berusaha untuk memadamkan api di lahan yang terbakar. Foto: Dok. BPBA
zoom-in-whitePerbesar
Petugas berusaha untuk memadamkan api di lahan yang terbakar. Foto: Dok. BPBA
ADVERTISEMENT
Seluas 6 hektare lahan terbakar di Gampong Padang Beurahan, Kecamatan Bakongan, Kabupaten Aceh Selatan. Api sulit dipadamkan karena mobil pemadam kebakaran tidak bisa menjangkau lokasi.
ADVERTISEMENT
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), Teuku Ahmad Dadek, menuturkan kebakaran terjadi sejak Rabu kemarin (10/4). Semula, api melalap lahan di perkebunan kelapa sawit, tetapi akhirnya kebakaran meluas.
Tim gabungan turun ke lokasi untuk memadamkan api. Namun, oleh karena akses ke lokasi sulit dicapai, maka proses pemadaman jadi terhambat. Untuk mencapai lokasi, petugas harus berjalan kaki sejauh 1,5 kilometer.
"Akses jalan menuju lokasi kebakaran lahan tidak bisa dilalui dengan kendaraan roda empat," ujar Dadek kepada jurnalis, Kamis (11/4).
Seorang petugas menunjukkan titik api yang masih menyala dalam lahan perkebunan di Gampong Padang Beurahan, Kecamatan Bakongan, Aceh Selatan. Foto: Dok. BPBA
Untuk memadamkan api, petugas menggunakan dua unit pompa air. Selain itu, petugas juga membuat pembatas lahan yang terbakar dengan lahan lainnya.
"Untuk sementara penanganan sudah melakukan pembatasan area kebakaran supaya tidak meluas ke lahan yang belum terbakar," tutur Dadek.
ADVERTISEMENT
Reporter: Habil Razali