Foto: Aksi Prajurit TNI AU Latihan Jalak Sakti 2020 di Lanud SIM, Aceh

Konten Media Partner
8 September 2020 14:29 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pasukan penerjun diturunkan dari pesawat hercules dalam latihan antar satuan Koopsau I Jalak Sakti 2020 di Lanud SIM, Aceh, Selasa (8/9). Foto: Suparta/acehkini
zoom-in-whitePerbesar
Pasukan penerjun diturunkan dari pesawat hercules dalam latihan antar satuan Koopsau I Jalak Sakti 2020 di Lanud SIM, Aceh, Selasa (8/9). Foto: Suparta/acehkini
ADVERTISEMENT
Prajurit TNI Angkatan Udara dari Komando Operasi Udara I mengelar operasi militer simulasi penanggulangan bencana alam dalam rangka latihan Jalak Sakti 2020, yang dipusatkan di Pangkalan Udara Sultan Iskandar Muda (Lanud SIM), Aceh, Selasa (8/9).
ADVERTISEMENT
Selain melibatkan 3 pesawat angkut hercules dan 3 unit helikopter, dalam latihan antar satuan Koopsau I Jalak Sakti 2020 itu juga ikut pihak-pihak yang berwenang dalam penanganan bencana, terdiri dari Basarnas, PMI, BNPB dan juga Kementerian Sosial.
Basarnas turut terlibat dalam latihan antar satuan Koopsau I Jalak Sakti 2020 di Lanud SIM, Aceh. Foto: Suparta/acehkini
Operasi udara gabungan TNI AU dengan lembaga pemerintah tersebut dimulai dengan kabar adanya bencana alam. Tak lama kemudian, sebuah pesawat terbang di atas kawasan yang porak-poranda akibat bencana, lalu menurunkan pasukan penerjun.
Setelah mendapat laporan dari pasukan penerjun pertama tentang skala kerusakan dan bantuan apa saja yang dibutuhkan, dua pesawat lainnya menyusul dengan menerjunkan pasukan regu penolong.
Pesawat selanjutnya datang menerjunkan logistik untuk korban bencana. Bantuan juga di-dropping menggunakan helikopter. Helikopter lainnya milik Basarnas bertugas mengevakusi medis.
PMI ikut terlibat dalam latihan antar satuan Koopsau I Jalak Sakti 2020 di Lanud SIM, Aceh. Foto: Suparta/acehkini
"Ini operasi militer selain perang, melibatkan stakeholder yang terlibat jika terjadi bencana," kata Pangkoopsau I Marsda TNI Tri Bowo Santoso.
ADVERTISEMENT
Menurut Tri, operasi seperti ini juga dapat diterapkan dalam keadaaan perang, sebab latihannya sama persis antara penanganan bencana alam dan dalam operasi ketika sedang perang.
Berikut foto-foto aksi latihan antar satuan Koopsau I Jalak Sakti 2020 yang berlangsung di Lanud SIM, Aceh.
Demonstrasi simulasi penanggulangan bencana alam dalam latihan Jalak Sakti 2020 di Lanud SIM. Foto: Suparta/acehkini
Aksi prajurit TNI AU pada simulasi penanggulangan bencana alam dalam latihan Jalak Sakti 2020 di Lanud SIM, Aceh. Foto: Suparta/acehkini
Demonstrasi operasi udara gabungan TNI AU dengan lembaga pemerintah dalam latihan Jalak Sakti 2020 di Lanud SIM. Foto: Suparta/acehkini
Demonstrasi simulasi penanggulangan bencana alam dalam latihan Jalak Sakti 2020 di Lanud SIM. Foto: Suparta/acehkini
Basarnas turut terlibat pada simulasi penanggulangan bencana alam dalam latihan Jalak Sakti 2020 di Lanud SIM. Foto: Suparta/acehkini
Aksi prajurit TNI AU pada dalam latihan Jalak Sakti 2020 di Lanud SIM. Foto: Suparta/acehkini
Demonstrasi operasi udara gabungan TNI AU dengan lembaga pemerintah dalam latihan Jalak Sakti 2020 di Lanud SIM. Foto: Suparta/acehkini
Demonstrasi simulasi penanggulangan bencana alam dalam latihan Jalak Sakti 2020 di Lanud SIM. Foto: Suparta/acehkini
Warga menyaksikan demonstrasi operasi udara gabungan TNI AU dengan lembaga pemerintah dalam latihan Jalak Sakti 2020 di Lanud SIM. Foto: Suparta/acehkini
ADVERTISEMENT