Rumah dan Mobil Hangus dalam Kebakaran di Nagan Raya, Aceh

Konten Media Partner
27 November 2020 16:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rumah yang terbakar di Kabupaten Nagan Raya, Aceh. Foto: Dok. Warga
zoom-in-whitePerbesar
Rumah yang terbakar di Kabupaten Nagan Raya, Aceh. Foto: Dok. Warga
ADVERTISEMENT
Musibah kebakaran menghanguskan satu rumah beserta mobil milik T. Zulfikar (56), warga Desa Parom, Kecamatan Seunagan, Kabupaten Nagan Raya, Aceh, pada Kamis (26/11) sekitar pukul 20.30 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
ADVERTISEMENT
Putri Maghfirah, anak Zulfikar, mengatakan sebelum kebakaran dia ke dapur memasak air dengan kompor gas untuk menyeduh teh. Setelah itu Putri mematikan kompor dan beranjak dari dapur. Tak berselang lama, ia kembali ke dapur dan melihat api sudah menyala di atap rumah.
"Saya langsung memberitahu orang tua di kamar dan berusaha mencari air untuk menyiram dengan seadanya. Namun api cepat merambat dan menyebabkan seluruh isi rumah habis terbakar," katanya, Jumat (27/11).
Musibah kebakaran menghanguskan satu rumah beserta mobil milik T. Zulfikar (56) di Nagan Raya, Aceh, Kamis (26/11) malam. Foto: Dok. Warga
Ia melanjutkan, warga kemudian membantu memadamkan api dengan alat seadanya. Selanjutnya pukul 20.52 WIB, datang tiga mobil pemadam kebakaran. "Pukul 22.10 WIB api dapat dipadamkan," ujarnya.
Sementara itu, Kapolsek Seunagan Iptu Nyak Banta, menyebut dugaan sementara kebakaran itu akibat arus pendek listrik. Seluruh bagian rumah bermaterial kayu dan satu mobil Ford hangus terbakar. "Kerugian ditaksir Rp 200 juta," katanya.
Kondisi rumah warga di Nagan Raya, Aceh, setelah kebakaran. Foto: Dok. Warga